- ANTARA/REUTERS/Andrew SURMA/ SIPA USA.
Liverpool Pasang Harga Murah, Andy Robertson Bisa Hengkang ke Tottenham
Jakarta, tvOnenews.com - Liverpool disebut-sebut telah mematok banderol transfer sebesar £5 juta atau setara Rp100 miliar untuk melepas Andy Robertson ke Tottenham Hotspur. Informasi ini mencuat dari laporan media Inggris yang menyebut Spurs serius memboyong bek kiri berpengalaman tersebut pada bursa transfer Januari.
Andy Robertson saat ini hanya memiliki sisa kontrak enam bulan bersama Liverpool. Sang pemain bahkan secara terbuka mengakui akan mulai mempertimbangkan masa depannya setelah tersingkir dari starting XI sejak kedatangan Milos Kerkez pada musim panas lalu.
Tottenham Hotspur disebut menjadi salah satu klub terdepan yang berminat merekrut kapten Timnas Skotlandia tersebut. Awalnya, Spurs berencana menunggu hingga akhir musim, namun kebutuhan mendesak di sektor pertahanan membuat rencana tersebut dipercepat ke jendela transfer Januari.
Negosiasi antara Liverpool dan Tottenham diprediksi bakal segera menemukan titik terang. Laporan Daily Mail menyebut manajemen The Reds siap melepas Robertson dengan nilai transfer £5 juta (sekitar Rp100 miliar), angka yang dinilai masih masuk akal melihat situasi kontraknya.
Di usia yang akan menginjak 32 tahun dan berada di enam bulan terakhir masa baktinya di Anfield, nilai pasar Robertson memang tidak lagi tinggi. Liverpool pun memilih bersikap realistis demi menghindari risiko kehilangan pemain secara gratis di akhir musim.
Meski demikian, potensi kepergian Robertson bisa menjadi pukulan bagi lini belakang Liverpool. Pasukan Arne Slot saat ini sudah kekurangan stok bek menyusul cedera serius yang menimpa Giovanni Leoni dan Conor Bradley.
Jika Robertson benar-benar hengkang, Joe Gomez berpotensi menjadi opsi cadangan utama di hampir semua posisi pertahanan. Situasi ini dinilai berisiko, mengingat Gomez kerap dibayangi masalah kebugaran sepanjang karier profesionalnya.
Liverpool kabarnya telah menyiapkan langkah antisipasi. Kostas Tsimikas, yang sempat dipinjamkan ke AS Roma, berpeluang dipanggil pulang ke Anfield karena belum tampil konsisten di Italia. (fan)