Cody Gakpo segera ucapkan perpisahan kepada PSV..
Sumber :
  • @psv

Kontroversial, Bintang Piala Dunia 2022, Cody Gakpo Pindah dari PSV ke Liverpool

Selasa, 27 Desember 2022 - 10:09 WIB

tvOnenews.com – Cody Gakpo bersinar di Piala Dunia 2022 dengan membuat tiga gol untuk Belanda. Setelah rumor Manchester United dan Leeds United, Gakpo malah pergi ke Liverpool.

Nama Cody Gakpo melambung di Piala Dunia 2022. Ia mencetak tiga gol untuk Belanda pada penyisihan grup selama perhelatan kejuaraan tertinggi FIFA di Qatar.

Penampilan gemilangnya di FIFA World Cup 2022 memikat perhatian klub-klub besar Eropa.

Manchester United menyatakan tertarik untuk mendapat pengganti kepergian Cristiano Ronaldo. Leeds United pun siap bersaing untuk merekrut Gakpo dari PSV Eindhoven.

Namun secara mengejutkan, Gakpo justru mengarah ke klub lain di Premier League Inggris.

 

Cody Gakpo ke Liverpool

Bukan dua klub bernama United, Cody Gakpo pindah ke Liverpool. PSV telah mengumumkan statusnya melalui akun Twitter resmi milik klub.

Tapi kontroversi mencuat karena administrator twitter PSV kemudian menghapus unggahan yang sudah telanjur beredar.

Tak lama kemudian, PSV memposting ulang pernyataan tentang persetujuan dengan Liverpool untuk proses kepindahan Gakpo. Ada perbedaan hanya satu kata dari pengumuman pertama dan konfirmasi ulang di twitter.

"The 23-year-old attacker will leave for England immediately where he will be subjected to the necessary formalities ahead of the completion of the transfer,” bunyi pengumuman pertama.

Pada unggahan kedua, PSV mengganti kata “immediately” dengan “imminently”.

"The 23-year-old attacker will leave for England imminently where he will be subjected to the necessary formalities ahead of the completion of the transfer,” konfirmasi ulang PSV.

Manajer Umum PSV, Marcel Brands, menyatakan, dua klub sepakat untuk tidak mengumumkan nilai transfer Cody Gakpo. "Tapi ini rekor transfer bagi PSV," kata Brands.

 

Menyusul Virgil van Dijk

Meski telah mencapai kesepakatan, Liverpool tidak akan segera memainkan Cody Gakpo saat melakukan pertandingan dengan Leicester City pada 31 Desember 2022. Gakpo baru bisa tampil sesudah jendela transfer resmi buka pada Januari 2023.

Bila telah resmi pindah, Gakpo akan menyusul kapten tim nasional Belanda, Virgil van Dijk, yang sudah lebih dulu bergabung Liverpool. Dua pemain merupakan awak tim inti di Piala Dunia 2022. (raw)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:38
03:09
10:13
04:52
03:06
01:24
Viral