Bomber PSG, Kylian Mbappe, membuka pintu untuk Real Madrid?.
Sumber :
  • Twitter/@KMbappe

PSG Melempem Lagi, Kylian Mbappe Buka Pintu untuk Real Madrid?

Kamis, 9 Maret 2023 - 12:02 WIB

Jakarta, tvOnenews - Bintang Paris Saint-Germain (PSG), Kylian Mbappe, mengutarakan kekecewaannya setelah gagal melaju ke perempat final Liga Champions. Mbappe juga turut berbicara soal masa depannya, yang kerap dikaitkan dengan Real Madrid.

PSG terkapar ketika melawat ke markas Bayern Munchen pada laga leg kedua 16 besar Liga Champions di Stadion Allianz Arena. Mbappe cs takluk 0-2 dari FC Hollywood.

Mbappe pun gagal menembus perempat final karena kalah agregat 0-3 dari Bayern Munchen. Pada leg pertama di Parc des Princes, PSG juga takluk 0-1 dari sang lawan.

"Bayern Munchen memiliki tim yang hebat. Mereka punya tim yang dirancang untuk memenangi Liga Champions," ujar Mbappe setelah laga leg kedua melawan Bayern Munchen, dikutip ESPN FC.

Mbappe menegaskan sudah mengerahkan segenap kekuatannya bersama PSG. Sayangnya, hasil positif belum berpihak ke Les Parisiens.

"Saya mengatakan pada awal musim kami akan melakukan yang terbaik. Usaha maksimal kami adalah ini. Itulah kebenarannya," ujar Mbappe.

"Kami perlu melakukan refleksi diri dan kembali ke kehidupan sehari-hari kami, yaitu fokus ke Ligue 1," tutur Mbappe.

Kylian Mbappe Buka Pintu ke Real Madrid?


Dok. UEFA

Mbappe mengaku tak mau banyak berspekulasi mengenai masa depannya bersama PSG. Bagi dia, yang paling utama adalah merengkuh titel trofi Ligue 1 musim ini.

Respons Mbappe juga dinilai sebagai 'sinyal' untuk klub-klub besar Eropa, termasuk Real Madrid. Mbappe menegaskan masih mengamati situasi di PSG hingga musim berakhir.

Setelahnya, Mbappe baru akan mengambil keputusan perihal masa depannya di PSG.

"Tidak, tidak, saya tenang. Satu-satunya hal yang penting bagi saya musim ini adalah memenangi Ligue 1. Kemudian baru kita lihat nanti situasinya," kata Mbappe.

"Saya hanya berbicara tentang musim ini. Tidak ada lagi yang penting bagi saya. Kami sedang kecewa," tutur Mbappe.

Mbappe masih terikat kontrak bersama PSG hingga 30 Juni 2025. Berdasarkan laman Transfermarkt, bomber 24 tahun itu memiliki nilai pasar 180 juta euro.

Real Madrid merupakan salah satu tim yang saling mengejar tanda tangan Mbappe. Namun, ambisi Los Blancos tak kunjung terealisasi hingga kini.

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:45
06:24
02:32
03:00
05:18
00:58
Viral