Penyerang Real Madrid Brahim Diaz (tengah) menggiring bola dengan dikawal gelandang RB Leipzig Xaver Schlager (kiri) dan bek Benjamin Henrichs (kanan).
Sumber :
  • ANTARA/AFP/ODD ANDERSEN

Hasil Liga Champions: Real Madrid dan Man City Kompak Curi Kemenangan di Kandang Lawan

Rabu, 14 Februari 2024 - 07:49 WIB

Gol tersebut membuat Leipzig semakin bersemangat untuk mencetak gol balasan. Mantan pemain muda Barcelona Dani Olmo hampir menyamakan kedudukan, namun dua kali peluang Olmo dapat digagalkan kiper Real Andriy Lunin.

Real memiliki peluang untuk menggandakan keunggulan saat laga menyisakan 20 menit. Dari satu skema serangan balik, Vinicius mendapatkan peluang, namun sepakannya membentur tiang gawang.


Para pemain Manchester City merayakan gol yang tercipta ke gawang Copenhagen pada pertandingan leg pertama 16 besar Liga Champions di Stadion Parken, Copenhagen, Selasa (13/2/2024). (ANTARA/AFP/JONATHAN NACKSTRAND)

Sementara itu, Manchester City membawa pulang kemenangan 3-1 dari Copenhagen, pada pertandingan leg pertama 16 besar Liga Champions di Stadion Parken, Copenhagen, Selasa setempat atau Rabu dini hari WIB.

Kemenangan dengan selisih dua gol itu membuat peluang City semakin besar untuk lolos ke perempat final, sebab akan bertindak sebagai tuan rumah pada leg kedua 6 Maret mendatang.

City mengancam sejak awal laga dimainkan dengan peluang bagus pertama didapat pasukan Pep Guardiola pada menit keenam saat sundulan Bernardo Silva ditepis kiper Kamil Grabara.

Kebuntuan pecah pada menit kesepuluh, saat Kevin De Bruyne menerima operan dari Phil Foden ke dalam kotak penalti, dan dari sudut sempit melepaskan sepakan kaki kanan untuk mengarahkan bola ke sudut gawang Copenhagen.

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
17:10
08:36
00:57
01:37
01:20
07:15
Viral