- Instagram @eliano.r
Eliano Reijnders Tertawa Terbahak-bahak usai Dikaitkan dengan Klub Elite Malaysia yang Pernah Diperkuat Para Eks Timnas Indonesia: Haha
Lebih lanjut, pemain serbabisa Timnas Indonesia itu mengindikasikan untuk tetap bertahan di PEC Zwolle atau klub Liga Belanda lainnya ketimbang Liga Malaysia.
"Saya lebih suka bertahan di Zwolle, di Eredivisie atau setidaknya di Eropa, karena saya masih muda," papar Eliano Reijnders.
"Namun untuk hal-hal seperti itu, Anda harus pergi ke ayah saya. Saya sendiri fokus pada satu hal: bermain dengan aman di Zwolle," imbuhnya.
Di sisi lain, pemain berusia 24 tahun itu tak menampik bahwa perjalanan kariernya musim ini seperti roller coaster karena naik turun seperti gelombang.
“Musim ini terasa seperti gerakan gelombang,” kata Reijnders, mengacu pada naik turunnya waktu bermainnya.
Ia bermain selama tiga minggu di tim utama, diikuti beberapa minggu di bangku cadangan. Setelah itu dia bermain lagi, tetapi kehilangan tempat itu lagi.
Masih ada ketidakpastian tentang masa depannya di PEC Zwolle, terutama setelah rumor terbaru muncul tentang minat dari Selangor FC.
(yus)