Asa Bundesliga di Liga Europa.
Sumber :
  • bundesliga.com

Bundesliga seru: Asa Bundesliga di Liga Europa

Jumat, 8 April 2022 - 17:38 WIB

Jakarta - Bundesliga masih menyimpan harapan untuk berbicara lebih jauh di kompetisi Liga Europa musim ini, dua wakilnya RB Leipzig dan Eintracht Frankfurt menjaga peluang untuk menembus babak semifinal.

RB Leipzig menjamu lawan yang sangat berpengalaman di kompetisi eropa dalam beberapa tahun terakhir, Atalanta.  Christopher Nkunku segera memimpin serangan RB Leipzig ke gawang Atalanta yang dijaga Juan Musso, sayangnya sejumlah peluang mash belum bisa menggetarkan gawang Musso.

Sebaliknya, serangan Atalanta di menit 17 membuahkan hasil. Bola dari Davide Zappacosta berhasil dimanfaatkan oleh Luis Muriel, Atalanta memimpin 1-0. RB Leipzig menata ulang serangannya di babak kedua, mereka sukses mengurung pertahanan Atalanta. Di menit 56, wasit memberikan hadiah tendangan penalti untuk RB Leipzig. Andre Silva manu sebagai eksekutor tapi usahanya masih gagal merobek gawang Juan Musso.

Tapi tak lama berselang, sebuah umpan silanh dari sisi kanan pertahanan Atalanta dihalau secara tak sempurna oleh Davide Zappacosta. Skor kemudian berubah menjadi 1-1, angka ini bertahan hingga laga usai. Pasukan Banteng merah masih menjaga harapan mereka di Bergamo nanti, karena sistem gol tandang telah dihapus.

Frankfurt tahan Barcelona
Laga seru juga terjadi ketika Eintracht Frankfurt berjumpa Barcelona di Stadion Deutsche Bank Park. Menghadapi lawan yanv memiliki nama besar seperti Barca, Frankfurt tidak nampak gentar. Mereka berhasil menekan sekaligus merepotkan kiper kawakan Marc-Andre Ter Stegen, sayangnya peluang-peluang yang tercipta masih belum berujung gol.

Usaha keras Frankfurt akhirnya membuahkan hasil di awal babak kedua, tendangan keras pemain muda Ansgar Knauff menggoyang gawang Barcelona dengan indah 1-0 untuk tuan rumah. Barca yang sedang naik daun setelah diasah Xavi Hernandez tak tinggal diam.

Pasukan Catalan juga mengirimkan sejumlah seranga berbahaya ke depan gawang Kevin Trapp. Di menit 66, Ferran Torres berhasil menjebol gawang Frankfurt dan menyamakan kedudukan 1-1. Skor ini bertahan hingga laga usai, keduanya akan kembali bertemu di Stadion Nou Camp pekan depan.
(BPI)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:18
01:54
01:26
01:52
03:14
02:13
Viral