- sscnapoli.it
Juventus Terlalu Lama, Striker Timnas Italia Segera Mendarat di Nottingham Forest Lewat Kesepakatan Ini
Jakarta, tvOnenews.com - Striker Timnas Italia, Lorenzo Lucca, kabarnya akan segera bergabung dengan Nottingham Forest. Juventus sempat dikaitkan dengannya, namun tak ada pergerakan konkret.
Lucca sedang mencari jalan keluar dari Napoli pada bursa transfer Januari ini. Sang striker Timnas Italia kesulitan mendapatkan menit bermain menyusul kehadiran Rasmus Hojlund yang menjadi pelapis Romelu Lukaku.
Agennya, Beppe Riso, sempat menawarkan Lucca kepada sejumlah klub. Menurut jurnalis Alfredo Pedulla, Lucca sempat ditawarkan kepada Juventus.
Si Nyonya Tua memang sedang mencari striker baru. Mereka sudah mempersiapkan diri untuk ditinggal Dusan Vlahovic yang kontraknya akan habis di akhir musim ini.
Namun, Juve tidak memberikan respons yang konkret. Kini, jurnalis Fabrizio Romano mengabarkan bahwa Lucca akan segera bergabung dengan Nottingham Forest.
Kesepakatannya adalah peminjaman dengan opsi untuk dipermanenkan di akhir musim senilai 35 juta euro. Namun, sang striker belum memberikan respons.
Romano menjelaskan bahwa Forest mengajukan penawaran yang menggoda untuk Lucca. Mereka mengajukan penawaran gaji terbaik dibandingkan klub-klub lain.
Sang striker berusia 25 tahun baru direkrut Napoli dari Udinese pada bursa transfer musim panas lalu. Kesepakatannya adalah peminjaman dengan kewajiban untuk dipermanenkan seharga total 31 juta euro termasuk bonus.
Aktivasi untuk mempermanenkannya baru dilakukan di akhir musim. Jadi, jika Lucca hendak bergabung dengan Nottingham pada Januari ini, maka Napoli akan menebusnya terlebih dulu secara permanen sebelum dipinjamkan lagi.
Lucca hanya mampu mencetak dua gol dari 22 penampilan di semua ajang pada musim ini. Dia jarang menjadi starter, dengan hanya mencatatkan total 585 menit aksi di lapangan. (rda)