- Instagram @rubendsneves
Khawatir Tawaran untuk Enzo Fernandez Ditolak Chelsea, Real Madrid Alihkan Fokus Bajak Ruben Neves dari Al-Hilal
Real Madrid hanya perlu membayar €20 juta (Rp395 miliar) kepada Al-Hilal untuk Ruben Neves yang kontraknya akan berakhir pada bulan Juni mendatang.
“Rúben Neves ingin bergabung dengan Real Madrid pada jendela transfer musim dingin ini. Staf teknis di departemen sepak bola percaya tim perlu memperkuat lini tengahnya,“ tulis AS.
Kendati demikian, keinginan Ruben Neves untuk secepatnya ke Valdebebas mungkin belum bisa terwujud. Pasalnya, dewan Real Madrid menolak gagasan itu.
Selain performa di Liga Arab Saudi yang levelnya berbeda dari Eropa, direksi Real Madrid percaya bahwa jika Ruben Neves akan tersedia secara gratis pada bulan Juni nanti.
“Dewan ragu tentang performanya dan fakta bahwa kontraknya berakhir pada bulan Juni membuat mereka tidak melihat perlunya membayar biaya transfer untuknya pada bulan Januari,“ ungkapnya.
Meski tertarik datang ke Real Madrid, namun Ruben Neves masih mempunyai opsi untuk memperpanjang kontrak dengan Al-Hilal selama beberapa musim lagi.
“Pemain tersebut memiliki tawaran perpanjangan kontrak yang sangat menarik dari Al Hilal, tetapi dia ingin bermain untuk Real Madrid,” pungkasnya.
Penampilan Ruben Neves di Al-Hilal musim ini cukup luar biasa. Dari 22 pertandingan, ia mampu mengemas delapan gol dan sumbangsih lima assist.
(han)