- Tim Heitman-Imagn Images
Media Belanda Sindir Transfer Maarten Paes: Ajax Tak Butuh Kiper Baru, Ini karena Jordi Cruyff
- Instagram @pssi
Bahkan, Jordi Cruyff saja saat itu belum menjabat sebagai Penasihat di PSSI sehingga dua artikel ini terasa sangat kontradiktif menanggapi isu Maarten Paes.
“Paes telah menjadi incaran Ajax di Amsterdam selama hampir dua tahun, menurut sumber yang dekat dengan klub kepada situs web ini,” tulis Voetbalprimeur lagi.
Eredivisie bukan tempat yang asing untuk Maarten Paes. Sebagai pemain kelahiran Belanda, sang kiper tentu mengawali karier sepak bolanya di negara ini.
Lahir di Nijmegen, Maarten Paes memulai kiprahnya bersama NEC Nijmegen pada 2016 sebelum hengkang ke FC Utrecht dua tahun setelahnya.
Pada tahun 2022, Maarten Paes membuat gebrakan besar dengan gabung klub MLS FC Dallas. Tak disangka, ia menjadi pemain kunci di sini dalam empat musim terakhir.
Di FC Dallas jugalah, Maarten Paes menerima tawaran dari PSSI untuk menjadi pemain Timnas Indonesia karena dia merupakan blijvers asal Pare, Jawa Timur.
(han)