news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Pemain Inter Milan, Denzel Dumfries Berselebrasi Setelah Mencetak Gol.
Sumber :
  • inter.it

Sinyal Kuat Dumfries ke Anfield? Inter Milan Mulai Serius Bidik Brooke Norton-Cuffy sebagai Pengganti Musim Dingin Ini

Liverpool mendapat sinyal positif dalam perburuan Denzel Dumfries setelah Inter Milan mulai menyiapkan langkah antisipasi pada bursa transfer musim dingin ini.
Sabtu, 31 Januari 2026 - 20:19 WIB
Editor :

Jakarta, tvOnenews.com - Liverpool mendapat sinyal positif dalam perburuan Denzel Dumfries setelah Inter Milan mulai menyiapkan langkah antisipasi. Klub asal Italia itu dikabarkan mengincar bek sayap Genoa, Brooke Norton-Cuffy, sebagai calon pengganti di sektor kanan.

Situasi ini muncul di tengah proses pemulihan Dumfries yang masih menepi usai menjalani operasi pergelangan kaki. Meski belum kembali ke lapangan, masa depan wing-back asal Belanda tersebut mulai dipenuhi spekulasi.

Laporan Corriere dello Sport menyebut Dumfries tertarik menjajal atmosfer Liga Inggris dan telah membuka komunikasi dengan Liverpool. The Reds pun dikabarkan aktif meminta informasi terkait kondisi fisik sang pemain.

Liverpool memandang Dumfries sebagai solusi ideal untuk menutup celah di sisi kanan pertahanan. Jeremie Frimpong, yang biasa mengisi posisi tersebut, mengalami dugaan cedera hamstring saat kemenangan telak atas Qarabag.

Untuk membawa Dumfries ke Anfield, Liverpool diyakini harus menyiapkan dana sekitar 25 juta euro. Di sisi lain, sang pemain tetap memprioritaskan proses pemulihan sambil menunggu kejelasan masa depannya.

Inter Milan sendiri tak ingin gegabah menghadapi situasi ini. Manajemen Nerazzurri telah memasukkan nama Brooke Norton-Cuffy ke dalam radar sebagai opsi pengganti potensial.

Awalnya, Inter berencana mendekati bek muda asal Inggris itu pada bursa transfer musim panas. Namun, perkembangan terbaru membuka peluang perubahan rencana dalam waktu dekat.

Keputusan akhir masih bergantung pada keseriusan Liverpool dan kesiapan Inter merombak komposisi tim di tengah musim. Untuk saat ini, masa depan Dumfries masih menjadi tanda tanya, meski arah perubahan mulai terlihat.

(sub)

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

03:20
02:24
03:50
01:11
01:32
00:45

Viral