Diskusi Direktorat Teknik PSSI dan utusan FIFA untuk pengembangan sepakbola..
Sumber :
  • pssi

Momen Piala Dunia U-20, FIFA Dukung Pengembangan Sepakbola Indonesia

Rabu, 7 September 2022 - 11:53 WIB

Tujuan kedatangan Regional Technical Consultant FIFA ke kantor PSSI sedianya untuk melihat secara langsung program pengembangan sepakbola melalui Direktorat Teknik. Perhatian tertuju pada beberapa aspek, mulai dari pengembangan kepelatihan, grassroot, sepakbola wanita dan kompetisi.

“Dalam dua tahun terakhir, PSSI sulit menjalankan beberapa program pengembangan sepakbola akibat pandemi. Tapi sejak 2021, PSSI sudah bekerja keras untuk menjalankan kembali program di bawah Direktorat Teknik,” ungkap Yunus Nusi, Sekjen PSSI, melalui situs resmi.

“Kedatangan konsultan FIFA sangat dibutuhkan untuk memberikan dukungan terbaik dalam menjalankan program pengembangan yang sudah dan akan dijalankan,” lanjut Yunus menambahkan bahwa kunjungan dan kedatangan konsultan merupakan bentuk kepedulian nyata FIFA.

FIFA, menurut Sekjen PSSI, ingin seluruh anggotanya bisa menjalankan program di negara masing-masing dengan berbagai saran, yang tujuannya untuk memajukan sepakbola dalam negeri melalui program pengembangan yang terstruktur.

 

Lima Perhatian FIFA

Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, mengatakan bahwa kedatangan konsultan FIFA bermanfaat untuk saling diskusi dan memberikan masukan terhadap program yang sudah berjalan, serta menyamakan persepsi dengan program-program FIFA untuk para anggotanya di wilayah Asia.

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:45
06:24
02:32
03:00
05:18
00:58
Viral