Dimas Drajad cetak gol ketiganya di tim nasional Indonesia senior..
Sumber :
  • @pssi

Dari Double D sampai Betapa Dendy dan Vital Witan, Catatan Indah dari Kemenangan Kedua bagi Timnas atas Curacao

Rabu, 28 September 2022 - 00:35 WIB

Cibinong, Jawa Barat – Indonesia mengalahkan Curacao lagi. Dua kali melakukan pertandingan persahabatan resmi, Timnas selalu menang. Apa saja cerita menarik dari kemenangan kedua?

Tim nasional (timnas) sepakbola Indonesia menggandakan keunggulan head to head atas Curacao. Setelah menang 3-2 pada pertandingan persahabatan pertama di Bandung, Timnas memetik kemenangan lagi pada laga kedua di Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Tanpa mengecilkan peran pemain-pemain lain dan seluruh ofisial Timnas, nama Dimas Drajad dan Dendy Sulistyawan pantas mendapat perhatian khusus karena jadi pembuat gol-gol kemenangan Pasukan Garuda. Dimas melakukan pada babak pertama, dan Dendy pada paruh kedua pertandingan.

Bagi Dimas dan Dendy, gol-gol ke gawang Curacao di Stadion Pakansari, Selasa (27/09/2022) malam, memberi cerita indah. Berikut catatan manis dari kemenangan Tim Merah-Putih pada friendly match bertajuk FIFA Matchday dalam kurun dua pekan terakhir September 2022.

 

Cetakan Ketiga Double D

Dimas Drajad pantas menjadi bintang dari dua pertandingan persahabatan dengan Curacao. Pada laga pertama di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Dimas muncul sebagai pengemas kemenangan dengan gol cerdik backheel-nya pada ujung menit pertandingan hingga Timnas menang 3-2.

Bagai karakter dalam film fiksi, Dimas Drajad menukar adegan pada pertandingan kedua. Tidak lagi muncul pada ujung laga, DD beraksi lebih cepat. Dalam waktu hanya dua menit, Double D menyambar bola mental dari tendangan kawannya, Witan Sulaeman, menjadi gol penguak skor.

Gol di Stadion Pakansari sekaligus menjadi karya ketiga Dimas Drajad bagi Timnas senior selama enam kali berseragam Merah-Putih. Persembahan pertamanya terjadi di Kuwait, Maret 2022, sewaktu Squad Garuda menelan Nepal 7-0 pada kualifikasi Piala Asia 2023.

 

Gol Perdana Dendy Sulistyawan

Sedikit beda, Dendy Sulistyawan justru memaknai gol ke gawang Curacao dengan nilai lebih tinggi. Sodokan Dendy menghasilkan karya perdananya bagi Timnas Indonesia. Ia membuat gol debut di tingkat senior, hanya tiga hari setelah mulai berkiprah di pentas internasional.

Pada pertandingan perdananya untuk Timnas, Dendy baru berlari-lari di Stadion GBLA sebagai pemain pengganti. Masih dengan peran selaku tenaga serap, striker kelahiran 12 Oktober 1996 menjalani laga kedua juga dari bangku cadangan.

Kesabaran Dendy berbuah. Setelah menunggu 20 menit, ia memakan umpan enak Witan Sulaeman hingga menjadi gol bersejarah dalam kariernya. 27 September 2022, penyerang asal Lamongan mempersembahkan gol perdananya untuk tim nasional Indonesia senior.

Seperti namanya, Dendy tampil sangat dandy untuk mencatat sejarah indah dalam karier manisnya di tim nasional Indonesia senior.

 

Peran Vital Witan Sulaeman

Dua penyerang pendulang gol pasti berterima kasih kepada Witan Sulaeman. Dimas Drajad menghajar bola mental dari bendungan tangan kiper Curacao yang kaget menghadapi tendangan keras Witan dari luar petak penalti, saat ia belum lama berdiri di depan gawang, belum tiga menit di lapangan.

Tiga menit sebelum waktu normal babak kedua habis, Witan pula menari di petak penalti Curacao hingga pemain belakang luput menjaga dua penyerang yang menunggu di mulut gawang. Ramadhan Sananta dan Dendy Sulistyawan seolah berebut untuk meraih gol debut di Timnas senior.

Ramadhan Sananta juga melakukan pertandingan keduanya di Timnas senior setelah debut pada laga pertama dengan Curacao, tapi Dendy yang akhirnya beruntung membuat gol perdana.

Namun Dendy tak akan melakukan tanpa aksi Witan yang meneruskan sodoran dari bek tengah Elkan Baggott yang tiba-tiba ikut menyerang.

Walau tidak ikut mencetak gol, Witan Sulaeman pun menulis catatan indah lain. Pemain asal Palu telah memalu angka 20 caps internasional sejak debutnya untuk Timnas pada 25 Mei 2021 atau sewaktu pemuda kelahiran 08 Oktober 2021 belum berumur 20 tahun.

Tidak mengecilkan kontribusi rekan-rekan lain, tiga pemain lini depan, yakni Witan Sulaeman, Dendy Sulistyawan dan Dimas Drajad pantas menjadi bintang kemenangan kedua Timnas atas Curacao pada pertandingan persahabatan resmi FIFA Matchday. (raw)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:19
01:51
04:21
03:35
06:40
02:00
Viral