Wales vs Inggris.
Sumber :
  • FIFA

Prediksi Wales vs Inggris di Piala Dunia 2022: Rivalitas Berumur Ratusan Tahun

Selasa, 29 November 2022 - 17:28 WIB

"Kami ingin menyelesaikan kompetisi dengan posisi tinggi. Situasi di luar kendali kami untuk bisa lolos, tapi kami ingin menyelesaikannya dengan performa bagus dan kemenangan," katanya.

Pada laga nanti, striker Inggris, Harry Kane diragukan tampil karena mengalami ketidaknyamanan pada saat menghadapi Amerika Serikat. Kemungkinan, pemain Tottenham Hotspur itu akan disampan di bangku cadangan.

Sementara tidak dapat menurunkan kipernya yang terkena skorsing Wayne Hennessey, karena mendapat kartu merah saat melawan Iran. Selain itu, Joe Allen juga diprediksi bakal menjalani debutnya di Piala Dunia kali ini.

Head-to-head

08/10/2020 Inggris 3-0 Wales
16/06/2016 Inggris 2-1 Wales
06/09/2011 Inggris 1-0 Wales
26/03/2011 Wales 0-2 Inggris
03/09/2005 Wales 0-1 Inggris

Fakta menarik

Inggris telah lolos dari babak penyisihan grup awal dalam 12 dari 15 partisipasi di Piala Dunia sebelumnya.
Dalam perjalanan tujuh Piala Dunia berturut-turut mereka saat ini, mulai dari tahun 1998, Inggris hanya sekali tergelincir di babak penyisihan grup pada tahun 2014, ketika finis di posisi terbawah grup.
Terakhir kali mereka membutuhkan hasil di pertandingan terakhir untuk lolos adalah pada tahun 2010, saat mengalahkan Slovenia 1-0.
Wales mencapai perempat final pada satu-satunya penampilan mereka di Piala Dunia. Mereka seri pada tiga pertandingan grup melawan Hungaria, Meksiko, dan tuan rumah Swedia, kemudian menundukkan Hungaria 2-1 pada babak play-off. Pada babak perempat final, mereka kalah dari Brasil yang akhirnya menjadi juara.
Inggris memainkan pertandingan ke-70 mereka di Piala Dunia saat melawan Iran pada pertandingan pertama grup dan mencatat kemenangan ke-30. Dengan 97 gol mereka hanya terpaut tiga gol lagi dari menembus gol ke-100 di kompetisi ini.

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:04
01:52
00:44
03:48
01:02
01:32
Viral