Granit Xhaka.
Sumber :
  • instagram/@granitxhaka

Profil Granit Xhaka, Gelandang Arsenal yang Menjadi Andalan Tim Nasional Swiss di Piala Dunia 2022

Selasa, 6 Desember 2022 - 16:56 WIB

Meski sempat mengalami keterpurukan bersama dengan Arsenal kini Granit Xhaka perlahan-lahan mulai bangkit dan kembali mendapatkan kepercayaan dari para penggemar setia Arsenal pada musim ini.

Sebelum bergabung dengan Arsenal Xhaka menghabiskan empat musim bersama dengan klub asal Jerman Borussia M'gladbach, bersama dengan Gladbach Xhaka mengoleksi 140 penampilan dimana ia sukses mencetak 9 gol dan juga 8 asist.

Berkat penampilannya itu Arsenal pun memboyong Granit Xhaka dengan mahar 45 juta Euro pada tahun 2016 lalu hingga kini ia sudah mengoleksi 270 penampilan dengan torehan 18 gol dan 25 asist dari semua kompetisi.

Sementara bersama dengan dengan Tim Nasional Swiss Granit Xhaka memulai debut internasional nya pada tahun 2011 di bawah arahan pelatih legendaris asal Jerman Ottmar Hitzfeld di usia 18 tahun.

Hingga saat ini Granit Xhaka sudah mengoleksi 110 Caps bersama dengan Tim Nasional Swiss dan mencetak 12 gol. Maka dari itu patut dinantikan penampilan dari Granit Xhaka pada laga 16 besar Piala Dunia 2022.

Tim Nasional Swiss akan menghadapi Portugal pada hari Rabu (7/12/2022) di Luisail Stadium pukul 02.00 WIB.

Sudah enam negara mengambil tempat pada perempat final Piala Dunia 2022. Belanda, Argentina, Prancis, Inggris, Kroasia dan Brasil sudah lolos dari fase 16 Besar.

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
09:22
02:07
02:34
04:41
02:33
02:15
Viral