Paulo Dybala.
Sumber :
  • instagram/@paulodybala

Profil Paulo Dybala, Penyerang AS Roma yang Masih Menantikan Debutnya di Piala Dunia 2022 Qatar

Jumat, 9 Desember 2022 - 19:36 WIB

Namun setelah empat laga yang dijalani oleh La Albiceleste di pila Dunia 2022, Dybala belum pernah sekali pun mendapat kesempatan untuk tampil baik sebagai starter maupun pemain pengganti.

Hal tersebut pun menimbulkan pertanyaan besar untuk para penggemar Tim Nasional Argentina terkait dengan alasan dari Lionel Scaloni yang tetap memasukan nama  Paulo Dybala kedalam skuad Argentina.

Penampilan Paulo Dybala pada level klub pun tidaklah buruk, bersama dengan tim Raksasa asal ibukota Italia yakni AS Roma, Dybala berhasil mencatatkan delapan gol dan juga dua asist pada musim ini.

Dybala yang baru didatangkan oleh AS Roma dengan status bebas transfer setelah juve tidak memperpanjang kontraknya, pada awal musim ini pun menjelma menjadi salah satu peamin andalan dari pelatih AS Roma saat ini yaitu Jose Mourinho.

Melansir dari situs Transfermarkt pemain yang lahir di kota Laguna Larga pada 15 November, 1993 itu memulai karir sepak bolanya ketika bergabung dengan tim muda Instituto AC hingga tahun 2011.


Paulo Dybala berkostum AS Roma (Sumber: Instagram/@paulodybala)

Pada tahun 2011 Paulo Dybala berhasil mendapatkan kontrak profesional pertamanya ketika dirinya berhasil menembus skuad utama dari Klub argentina Instituto AC dimana Dybala mencatatkan 19 penampilan dan mencetak 9 gol.

Berita Terkait :
1 2
3
4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:07
04:41
02:33
02:15
05:26
01:05
Viral