5 fakta bersejarah Napoli juara Liga Italia: hapus dahaga 33 Tahun, I Partenopei banjir rekor..
Sumber :
  • Napoli

5 Fakta Bersejarah Napoli Juara Liga Italia: Hapus Dahaga 33 Tahun, I Partenopei Banjir Rekor

Jumat, 5 Mei 2023 - 09:01 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Napoli akhirnya sukses menyegel titel juara Liga Italia, setelah bermain 1-1 melawan Udinese, di Stadion Friuli, Jumat (5/5/2023) dini hari WIB.

Pasukan Luciano Spalletti mendulang 80 poin di peringkat pertama klasemen. Perolehan angkanya tidak terkejar oleh Lazio, yang mengoleksi 64 poin di peringkat dua dengan lima pertandingan tersisa.

Dikutip AFP, ribuan suporter yang menggelar nonton bersama di Stadio Maradona, Naples, bersorak-sorai ketika peluit ditiup tanda berakhirnya pertandingan Napoli melawan Udinese. 

Spalletti dan skuadnya pun bakal menerima sambutan meriah dari para suporter ketika kembali ke Kota Naples. 

"Melihat orang-orang Neapolitan bahagia sudah cukup untuk membuat Anda merasakan kegembiraan yang mereka rasakan," kata Spalletti kepada DAZN, dikutip AFP. 

Keberhasilan Napoli menjadi juara melahirkan lima fakta bersejarah. Apa saja? Berikut ulasasnnya.

1. Napoli menjadi juara Liga Italia saat musim menyisakan lima pertandingan. Ini merupakan rekor Scudetto tercepat setara Inter Milan (2006-2007) dan Juventus (2018-2019).

2. Luciano Spalletti merupakan manajer 'tertua' yang memenangi Scudetto dalam sejarah Serie A (64 tahun dan 58 hari).

3. Napoli meraih trofi Liga Italia setelah kali terakhir melakukannya pada 29 April 1990, alias 33 tahun silam. Hanya AS Roma yang mengakhiri penantian Scudetto lebih lama dari mereka, yakni 41 tahun yakni dari 1942 ke 1983.

4. Victor Osimhen menyamai George Weah sebagai pemain Afrika dengan gol terbanyak di Liga Italia. Mereka sama-sama mengoleksi 46 gol.

5. Napoli menjuarai Serie A 2022-2023 dengan banjir rekor impresif. Saat ini mereka mencetak gol terbanyak (69), operan komplit terbanyak (17.312), dan kebobolan paling sedikit (23).

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:51
01:11
08:31
01:02
01:08
00:53
Viral