news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Kejutan Bundesliga! Bayern Munich Takluk di Kandang, Persaingan Papan Atas Memanas.
Sumber :
  • Instagram/@fcbayern

Kejutan Bundesliga! Bayern Munich Takluk di Kandang, Persaingan Papan Atas Memanas

Bayern Muenchen menelan kekalahan mengejutkan saat menjamu Augsburg pada pertandingan awal Bundesliga pekan ke-19 yang berlangsung di Allianz Arena, Sabtu (24/1/2026).
Minggu, 25 Januari 2026 - 02:18 WIB
Editor :

Jakarta, tvOnenews.com - Bayern Muenchen menelan kekalahan mengejutkan saat menjamu Augsburg pada pertandingan awal Bundesliga pekan ke-19 yang berlangsung di Allianz Arena, Sabtu (24/1/2026). 

Die Roten takluk dengan skor 1-2 meski sempat unggul lebih dulu dan mendominasi penguasaan bola sepanjang laga.

Tim asuhan Vincent Kompany mengawali pertandingan dengan dominasi tinggi dan berhasil membuka keunggulan pada babak pertama. Gol Bayern dicetak Hiroki Ito melalui sundulan setelah memanfaatkan umpan silang Michael Olise dari situasi bola mati.

Kendati unggul dan mengontrol jalannya pertandingan, Bayern gagal memaksimalkan sejumlah peluang. Lini depan Die Roten tampil kurang efektif, termasuk Harry Kane yang tidak berada dalam performa terbaiknya pada laga ini.

Augsburg tampil lebih agresif pada babak kedua dan berhasil menyamakan kedudukan lewat sundulan Arthur Chaves. Tekanan tim tamu terus berlanjut hingga akhirnya Han-Noah Massengo mencetak gol penentu kemenangan pada menit-menit akhir dengan memanfaatkan celah di kotak penalti Bayern.

Hasil tersebut menjadi salah satu kejutan pada pekan ke-19 Bundesliga dan turut memengaruhi persaingan di papan atas klasemen.

Sementara itu, RB Leipzig mengakhiri catatan tanpa kemenangan tandang musim ini setelah menundukkan Heidenheim 3-0 di Voith-Arena. Seluruh gol Leipzig tercipta pada babak kedua melalui Ridle Baku, Antonio Nusa, dan David Raum.

Kemenangan ini membawa Leipzig naik ke posisi empat besar klasemen sementara Bundesliga. Sebelumnya, beberapa peluang Leipzig sempat dianulir karena offside dan digagalkan kiper tuan rumah.

Pada pertandingan lain, Bayer Leverkusen meraih kemenangan tipis 1-0 atas Werder Bremen. Mainz tampil solid dengan mengalahkan Wolfsburg 3-1, sedangkan Eintracht Frankfurt harus mengakui keunggulan Hoffenheim dengan skor 1-3 di kandang sendiri.

Derbi Hamburg yang mempertemukan FC St. Pauli dan Hamburger SV berakhir imbang tanpa gol. Hasil tersebut membuat kedua tim masih tertahan di papan bawah klasemen dan belum sepenuhnya aman dari ancaman degradasi.

Meski kalah, Bayern Munich masih memimpin klasemen Bundesliga dengan koleksi 50 poin dari 19 pertandingan. Namun, keunggulan mereka berpotensi terpangkas seiring ketatnya persaingan yang melibatkan RB Leipzig, Hoffenheim, dan Bayer Leverkusen dalam perebutan tiket kompetisi Eropa.(ant/lgn)

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

02:11
01:16
05:22
07:46
02:27
01:56

Viral