- Instagram @xabialonso/ X @@AdriRM33
Sorot Mata Florentino Perez saat Tatap Muka dengan Xabi Alonso Bikin Curiga Fans Real Madrid: Salam Perpisahan
tvOnenews.com - Sosok Presiden Real Madrid Florentino Perez menjadi sorotan tak lama setelah Xabi Alonso lengser dari kursi kepelatihan.
Dalam video yang beredar di media sosial, tampak sorot mata Florentino Perez saat tatap muka dengan Xabi Alonso syarat akan pesan mendalam.
Baru melatih selama tujuh bulan, Xabi Alonso dan Real Madrid harus mengakhiri kerja samanya lebih awal. Beragam spekulasi muncul terkait persoalan ini.
Bukan hanya kekalahan dari Barcelona di final Piala Super Spanyol, namun isu keretakan hubungan di ruang ganti juga disebut sebagai penyebab perginya Alonso dari Bernabeu.
Buktinya, pemain Real Madrid memilih untuk tidak memberikan Guard of Honor kepada Barcelona, bahkan Xabi Alonso malah mengikuti ajakan tersebut.
“Real Madrid mengumumkan bahwa Xabi Alonso tidak lagi menjadi pelatih tim utama. Keputusan tersebut diambil berdasarkan kesepakatan bersama antara pihak klub dan sang pelatih,“ rilis laman resmi Real Madrid.
Di sisi lain, kepergian Xabi Alonso dari Real Madrid menimbulkan tanda tanya besar, mulai dari penyebabnya yang jadi misteri hingga masa jabatan yang terlalu singkat.
- Instagram @xabialonso
Jika merujuk kepada pencapaian Real Madrid di Piala Super Spanyol, Presiden Florentino Perez pernah mengatakan bahwa Xabi Alonso masih diberi kesempatan.
“Dia (Alonso) akan tetap tinggal dan dia akan membantu kami memenangkan gelar,” kata Perez dikutip dari Defensa Central.
Akan tetapi, pernyataan Florentino Perez itu hanyalah pelipur lara semata. Pasalnya, Xabi Alonso benar-benar angkat kaki dari Bernabeu setelah kekalahan itu.
Bahkan, Florentino Perez mengisyaratkan bahwa dirinya seolah tahu kalau masa depan Xabi Alonso sebagai pelatih Real Madrid memang sudah berakhir.
Hal ini terlihat ketika Florentino Perez bertatap mata dengan Xabi Alonso saat pengalungan medali setelah final Piala Super Spanyol semalam.
Raut wajah Florentino Perez yang tampak muram ketika menyalami Xabi Alonso lantas disoroti oleh sejumlah penggemar Real Madrid di media sosial.
Bukan cuma itu, Florentino Perez bahkan seperti memalingkan wajahnya ketika Xabi Alonso datang untuk menyalaminya setelah final Piala Super Spanyol.
“Salam perpisahan antara Florentino Pérez dan Xabi Alonso setelah kalah di Piala Super. Ekspresi wajah Florentino sudah menjelaskan semuanya,“ cuit akun X @adrirm33 sambil mengunggah momen tersebut.
Postingan tersebut lantas dikomentari oleh ratusan fans Real Madrid. Menurut mereka, Xabi Alonso memang dari awal tidak diinginkan di El Real.
“Paman Floren bahkan tidak meliriknya, dan ekspresi wajahnya sudah menjelaskan semuanya,“ jelas @Carme8429.
“Video ini sangat menghancurkan, dia (Perez) tidak pernah menyukainya. Dia merekrutnya karena Klopp dan Zidane menolaknya,“ ungkap @JineteblancoRM.
“Saya rasa itu sudah menjelaskan semuanya. Saat itu sudah jelas bahwa dia akan gagal dan hanya tinggal menyelesaikan kontrak. Penandatanganan kontrak Xabi murni karena tekanan sosial dari pendukung klub. Penolakannya untuk menandatangani kontrak Zubi bahkan lebih masuk akal,“ beber @FCMamboKings.
Sepeninggal Xabi Alonso, manajemen Los Blancos memilih Alvaro Arbeloa sebagai caretaker. Sebelumnya, dia menukangi Castilla, tim muda Real Madrid.
(han)