news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Raphinha Memukau Lewat Dwigol, Barcelona Menang Tipis Lawan Celta Vigo.
Sumber :
  • Reuters

Bukan Kebetulan, Lima Kekalahan Barcelona Musim Ini Terjadi saat Pemain Kunci Ini Absen

Barcelona kembali mendapat sorotan tajam jelang laga krusial Liga Champions. Media Spanyol ungkap pola mencolok ketika Raphinha absen, Barca selalu bermasalah.
Selasa, 20 Januari 2026 - 11:29 WIB
Reporter:
Editor :

tvOnenews.com - Barcelona kembali mendapat sorotan tajam dari media Spanyol jelang laga krusial Liga Champions.

Kali ini, Diario Sport mengungkap sebuah pola mencolok yang sulit dibantah: setiap kali Raphinha tidak berada di lapangan, Barcelona hampir selalu bermasalah.

Dalam laporan terbarunya, Diario Sport menyoroti fakta bahwa dari lima kekalahan Barcelona musim ini, empat di antaranya terjadi saat Raphinha absen sepenuhnya.

Raphinha saat Barcelona hadapi Real Oviedo di Liga Spanyol 2025-2026
Sumber :
  • Reuters

Sementara satu kekalahan lainnya terjadi ketika pemain asal Brasil itu hanya tampil sebentar dan tak sempat memberi dampak berarti.

Data tersebut memperkuat kesan bahwa Raphinha bukan sekadar pelengkap dalam skema Hansi Flick.

Ia telah berkembang menjadi figur sentral, baik di dalam maupun di luar lapangan. Kepemimpinannya di ruang ganti disebut telah terbukti, sementara kontribusinya di lapangan sulit tergantikan.

Musim ini, Raphinha telah mencatatkan 11 gol dan 5 assist dari 18 penampilan. Angka tersebut menegaskan konsistensinya sebagai salah satu motor serangan utama Blaugrana.

Diario Sport bahkan menyebut bahwa peran Raphinha kerap luput dari sorotan, meski dampaknya sangat besar dalam permainan Barcelona.

Bintang Timnas Brasil, Raphinha
Sumber :
  • fcbarcelonanoticias.com

Performa gemilang Raphinha paling terlihat dalam keberhasilan Barcelona menjuarai Piala Super Spanyol 2026 baru-baru ini.

Ia tampil luar biasa dengan menyabet gelar pemain terbaik di semifinal dan final.

Lebih impresif lagi, Raphinha mencetak dua gol di masing-masing pertandingan tersebut, menjadikannya pembeda utama dalam laga-laga besar.

Media Spanyol itu juga mengingatkan bahwa musim lalu merupakan periode terbaik dalam karier Raphinha.

Ia menutup musim dengan torehan sensasional: 34 gol dan 26 assist dari 57 pertandingan.

Kontribusi masif itu berperan besar dalam tiga trofi yang diraih Barcelona, meski pengakuan individu yang ia terima dinilai masih minim dan tidak sebanding dengan dampaknya.

Ketidakhadiran Raphinha kembali terasa saat Barcelona bertandang ke Anoeta menghadapi Real Sociedad.

Pemain keturunan Filipina, Dro Fernandez tampil debut saat Barcelona kalahkan Real Sociedad dini hari tadi
Sumber :
  • Instagram/Dro Fernandez

Berita Terkait

1
2 Selanjutnya

Topik Terkait

Saksikan Juga

01:00
16:47
09:09
04:22
01:14
00:56

Viral