Arsene Wenger dan Pratama Arhan.
Sumber :
  • ANTARA/AFP/FRANCK FIFE - tvOnenews.com/Julio Tri Saputra

Lemparan ke Dalam Pratama Arhan yang Buat Timnas Indonesia Menang Atas Vietnam Ternyata Dibenci Arsene Wenger

Minggu, 24 Maret 2024 - 03:30 WIB

tvOnenews.com - Lemparan ke dalam ala pemain Timnas Indonesia, Pratama Arhan ternyata sempat dibenci oleh pelatih kelas dunia yang juga legenda bagi Arsenal, Arsene Wenger.

Pratama Arhan menjadi salah satu aktor utama kemenangan Timnas Indonesia atas Vietnam dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Kamis (21/3/2024).

Aksi lemparan ke dalam Pratama Arhan membuat kemelut di depan gawang Vietnam hingga akhirnya Egy Maulana Vikri menyelesaikan bola liar dan membuat Timnas Indonesia unggul pada menit ke-52.

Pada laga itu, satu-satunya gol Egy membuat skuad Garuda mengemas kemenangan dengan skor 1-0. Kemenangan ini membuat Indonesia naik ke peringkat kedua klasemen Grup F dengan koleksi empat poin.

Pujian kepada lemparan ke dalam pemain Suwon FC ini terus berdatangan dari berbagai pihak. Bahkan, banyak yang menyebut bahwa aksi tersebut menjadi salah satu senjata mematikan Timnas Indonesia.

Lemparan ke dalam jarak jauh seperti yang dilakukan Pratama Arhan sudah ada sejak lama. Salah satu pemain yang sering melakukannya adalah eks pemain Liga Inggris, Rory Delap.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:08
01:24
01:33
03:57
11:28
10:12
Viral