Hasil Piala Asia U-23: Korea Selatan Lolos Perempat Final Usai Bantai China, Bakal Jadi Lawan Timnas Indonesia?.
Sumber :
  • AFC

Hasil Piala Asia U-23: Bisa Jadi Lawan Timnas Indonesia, Korea Selatan Lolos Perempat Final Usai Bantai China 2-0

Jumat, 19 April 2024 - 22:50 WIB

tvOnenews.com - Hasil pertandingan penyisihan grup Piala Asia U-23 2024 antara China vs Korea Selatan pada Jumat (19/04/24) malam WIB, kemenangan telak berhasil diraih skuat Taeguk Warriors.

Bertanding di Abdullah bin Khalifa Stadium pada matchday kedua Piala Asia U-23, Korea Selatan tanpa kesulitan mampu menang 2-0 atas China.

Tampil dominan sejak awal laga, Korea Selatan baru bisa membuka skor saat pertandingan memasuki menit 34'.

Adalah aksi Lee Young-jun yang mampu memaksimalkan Kang Sang-yoon. Skor 1-0 untuk Korea Selatan dan bertahan hingga jeda turun minum.

Pada babak kedua, gempuran Korea Selatan masih terus berlanjut dan beberapa kali mereka mampu ciptakan peluang berbahaya.

Meski banyak menekan, namun gol kedua Korea Selatan baru tercipta pada menit 69' setelah Kang Sang-yoon catatkan brace usai menyambar umpan Lee Tae-seok.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:07
04:41
02:33
02:15
05:26
01:05
Viral