Suporter negara Asia puji Timnas Indonesia U23.
Sumber :
  • PSSI

Suporter dari Negara-negara Asia Hujani Timnas Indonesia dengan Bermacam Pujian Usai Singkirkan Korea Selatan di Piala Asia U23

Jumat, 26 April 2024 - 13:42 WIB

Di awal laga, Timnas Indonesia U23 langsung tancap gas dengan menekan lini bertahan Korea Selatan. Terbukti, skuad Garuda unggul dari segala aspek.

Pasukan Shin Tae-yong cukup mendominasi dalam penguasaan bola dengan 53 persen serta 21 tembakkan yang mengarah ke gawang Korea Selatan.

Hasilnya, Timnas Indonesia unggul dua kali atas Korea Selatan melalui brace Rafael Struick pada menit ke 15 dan 48, meski akhirnya disamakan oleh sang lawan.

Di babak adu penalti, hampir semua algojo Timnas Indonesia U23 sukses mencetak gol, terkecuali Arkhan Fikri yang melebar di sisi kanan gawang Korea Selatan.

Sebaliknya, skuad Hwang Sun-hong gagal menyarangkan dua tendangan penalti usai dimentahkan oleh Ernando Ari yang sebelumnya pernah mengantisipasi pemain Australia.

Eksekusi penalti Pratama Arhan sudah cukup mengantarkan Timnas Indonesia U23 mengunci kemenangan atas Korea Selatan dengan skor 11-10 setelah di waktu normal bermain imbang 2-2.

Berita Terkait :
1
2
3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:15
01:58
06:38
01:04
05:15
09:25
Viral