Sumber :
- x.com/mfcbulls
Inikah Solusi Lini Serang Garuda? Pemain Keturunan Medan Berpeluang Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia
Di tengah mencari solusi lini serang Timnas Indonesia, pelatih John Herdman disebut memiliki opsi baru melalui pemain keturunan berdarah Medan, Luke Vickery.
Selasa, 27 Januari 2026 - 10:45 WIB
Luke Vickery diketahui memiliki garis keturunan Indonesia dari sang nenek di pihak ibu yang lahir di Medan. Dengan latar belakang tersebut, ia memenuhi syarat untuk menjalani proses naturalisasi sebagai pemain Timnas Indonesia.
Menariknya, Luke Vickery juga memiliki pengalaman bermain di Indonesia. Ia pernah memperkuat Timnas Australia U-19 pada Piala AFF U-19 2024 yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Dalam turnamen tersebut, Vickery sukses mencetak gol ke gawang Vietnam pada laga yang berakhir dengan kemenangan 6-2 untuk Australia.
Hingga saat ini, Luke Vickery telah mengoleksi empat caps bersama Timnas Australia U-19 di bawah asuhan pelatih Trevor Morgan. (far/ind)