news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Pemain Islandia berdarah Jakarta Mikael Egill Ellertsson (kiri) bersama kapten Timnas Indonesia Jay Idzes.
Sumber :
  • Instagram @mikaelegill

Jago Lemparan Jauh seperti Pratama Arhan, Bisakah Gelandang Islandia Berdarah Jakarta Ini Dipanggil ke Timnas Indonesia?

Disandingkan dengan Pratama Arhan karena bisa ciptakan lemparan jauh jadi sebuah peluang, bisakah gelandang Serie A berdarah Jakarta ini bela Timnas Indonesia?
Rabu, 28 Januari 2026 - 06:29 WIB
Reporter:
Editor :

’Garis keturunan Indonesia saya berasal dari pihak ibu saya, karena dia diadopsi di Islandia ketika dia berusia kurang dari satu tahun. Karena itu, kami tidak tahu banyak tentang asal usul kami di Indonesia,” katanya.

Sebagai informasi, Mikael Egill Ellertsson telah lama berkarier di Serie A. Ia pertama kali datang ke Italia ketika bergabung dengan SPAL U-17 pada 2018.

Singkat cerita, Mikael promosi ke tim senior SPAL. Ia kemudian pindah ke Spezia, lalu Venezia pada 2022. Dari sinilah ia berada satu tim dengan Jay Idzes.

Mikael Egill Ellertsson pun bercerita bahwasanya ia senang melihat Jay Idzes yang ketika itu dipanggil Timnas Indonesia saat keduanya bermain di Venezia.

Dari Venezia, Mikael Egill Ellertsson hengkang ke Genoa. Pada musim ini, sang pemain mampu menjadi pilar di lini tengah dengan total 21 caps dan cetak satu gol serta assist.

“Jay adalah pribadi yang hebat, dan kami pun langsung menjadi sahabat karib,“ beber Ellertsson. 

“Kami tidak hanya memiliki hubungan darah Indonesia, tetapi ibu kami juga kebetulan memiliki nama yang sama! Saya sangat senang melihatnya mewakili Indonesia di panggung internasional,“ sambungnya.

Apakah Mikael Egill Ellertsson Bisa Dinaturalisasi Timnas Indonesia?

Mikael Egill Ellertsson
Sumber :
  • Instagram @mikaelegill

Kiprah Mikael Egill Ellertsson di Serie A cukup luar biasa sehingga suporter bertanya-tanya apakah dia bisa dinaturalisasi Timnas Indonesia mengingat ibunya lahir di Jakarta.

Harapan itu semakin memuncak ketika pelatih John Herdman berwacana untuk datang ke Eropa demi menemui para diaspora Timnas Indonesia pada Februari mendatang.

Kendati demikian, mustahil bagi Mikael Egill Ellertsson untuk dinaturalisasi Timnas Indonesia. Bukannya ada penolakan, namun regulasi FIFA jadi sebabnya.

Lahir dan besar di Islandia, Mikael sudah bermain untuk tim senior negara tersebut sejak 8 Oktober 2021 ketika tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa.

Mikael Egill Ellertsson juga telah menjadi pilar di timnas Islandia sejak level U-16, U-17, U-18, U-19 hingga U-21 dengan total 28 penampilan dan 4 gol.

Berita Terkait

1
2
3 Selanjutnya

Topik Terkait

Saksikan Juga

01:32
08:21
00:59
01:54
03:44
03:26

Viral