Tersangka Korupsi Bertambah, KPK Terpaksa Buka Cabang Rutan Baru

Senin, 20 Maret 2023 - 13:35 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menambah kapasitas Rutan cabang KPK di Markas Pusat Polisi Militer Angkatan Laut Puspomal TNI.

Penambahan kapasitas ini dilakukan lantaran  meningkatnya jumlah tersangka kasus korupsi.

Rutan KPK cabang Mako Puspomal Jakarta Utara  ini resmi beroperasi Senin (20/3/2023) hari ini.

Dengan luas 600 meter persegi, rutan ini berisi 3 ruang tahanan. Setiap ruang tahanan bisa diisi oleh 5 orang.

Rutan ini juga dilengkapi dengan satu ruang isolasi, 18 kamera CCTV, dan alat pemindai x-ray.

Saat ini KPK memiliki total 4 Rutan untuk tahanan kasus korupsi, yakni Rutan Merah Putih, Rutan Guntur, Rutan C1 di Gedung  KPK lama, dan Rutan Puspomal TNI.(awy)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
00:58
06:16
01:54
01:38
10:26
00:54
Viral