MUI Telusuri Rekam Jejak Pelaku Penembakan Kantor Pusat

Jumat, 5 Mei 2023 - 12:06 WIB

Pesawaran, tvOnenews.com - Majelis Ulama Indonesia (MUI) menduga ada keterlibatan pihak lain dalam kasus penembakan di Kantor MUI pada (2/5/2023). MUI pun meyakini bahwa Mustofa pelaku penembakan tidak mengalami gangguan kejiwaan. 

Hal tersebut disampaikan oleh Wasekjen Bidang Hukum dan HAM MUI Ikhsan Abdullah di Kantor MUI. Dirinya menegaskan, peran Mustofa hanya sebagai bagian dari aktor dalam kasus ini. 

Data yang dimiliki MUI diketahui, Mustafa memiliki rekening dengan nilai mutasi 800 juta rupiah dan tergabung dalam klub menembak hingga memiliki izin penggunaan senjata. 

Namun, data yang menyebutkan bahwa Mustofa memiliki rekening dengan nilai mutasi 800 juta rupiah dibantah pihak keluarga, keluarga mengaku uang tersebut merupakan kiriman dari anak Mustofa yang digunakan untuk membeli sawah seluas 1 hektar. 

Menurut keterangan pihak keluarga, sang anak yaitu Herdiansyah telah bekerja di Korea Selatan sejak tahun 2014 lalu dan memiliki gaji pokok sebesar 30 juta rupiah per bulannya. 

Kini, pihak MUI pun telah membentuk tim investigasi yang terdiri dari 9 orang guna mendalami kasus penembakan di Kantor MUI pada Selasa (2/5/2023) lalu. Berikut selengkapnya.(ayu) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:06
01:46
08:21
03:43
06:21
13:18
Viral