Keterangan Pihak SDN 09 Jatimulya soal Siswa Kehilangan Satu Kaki Gegara Dirundung

Kamis, 2 November 2023 - 12:14 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Seorang anak laki-laki berusia 12 tahun terpaksa diamputasi kaki kirinya. Ia diduga mengalami perundungan.

Namun kepala sekolah SDN 09 Swadaya Jatimulya membantah adanya perundungan.

Terlihat kondisi siswa bernama FAA (12) harus dirawat di rumah sakit Darmais Jakarta Setelah didiagnosa mengalami kanker tulang hingga berujung tindakan diamputasi.

Pihak keluarga menduga kanker tulang yang dialami anaknya merupakan dampak dari kejadian perundungan di sekolah yang mengakibatkan korban mengalami luka lebam di kaki sebelah kiri.

Sebelumnya korban terjatuh karena dijegal teman-temannya hingga akhirnya F menderita sakit pada kakinya. Peristiwa ini terjadi pada bulan Februari 2023. 

Sementara itu pihak sekolah menilai peristiwa yang terjadi bukan perundungan.

Kepala sekolah menyatakan ketika itu para pelajar sedang bermain dan bercanda seperti biasa.

Akibat peristiwa dugaan perundungan ini, ibu korban telah melaporkan kasus ini ke Polresta Bekasi guna diproses sesuai hukum yang berlaku.

Sementara itu pihak Dinas Pendidikan Kabupaten Bekasi telah menerima informasi dari pihak sekolah dan melakukan mediasi tetapi belum membuahkan hasil. (awy)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
15:09
07:45
14:04
00:47
01:33
01:11
Viral