Tom Lembong Respons Pengunduran Diri Mahfud MD sebagai Menko Polhukam

Jumat, 2 Februari 2024 - 14:01 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Usai Mahfud MD menyatakan mundur dari posisi Menkopolhukam, Timnas Capres-Cawapres nomor urut 01 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) serta TKN Prabowo-Gibran ikut berkomentar. 

Sebelumnya diketahui, calon wakil presiden nomor urut 3 sekaligus Menkopolhukam Mahfud MD resmi menyatakan mundur dan surat pengunduran diri telah ditrima Presiden Joko Widodo sejak pekan lalu . 

Mahfud mengatakan, alasan utamanya untuk mundur guna tidak terjadi conflict of interest karena maju sebagai calon Wapres Ganjar Pranowo. 

Menanggapi hal ini,  Co Kapten Timnas Anies-Muhaimin Thomas Lembong menilai fenomena ini kurang layak. 

“Saya kira kabar-kabar kemarin mengenai menteri-menteri yang tidak nyaman dan berwacana untuk mundur itu memprihatinkan buat negara ya, jadi kami sama sekali tidak gembira dengan fenomena itu, itu buruk buat negara,” ucapnya.  

“Kita sangat disiplin untuk tidak mengeksploitasi  hal-hal yang apa memprihatinkan apalagi demi manfaat elektoral,” tambahnya. 

Sementara itu, Ketua Badan Pemenangan Pemilu Gerindra Jawa Barat mengatakan tidak terlalu memikirkan dengan mundurnya Mahfud MD sebagai Menkopolhukam di Kabinet Indonesia Maju. (ayu) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:18
14:22
10:10
05:38
05:41
08:35
Viral