Pasien RSUD di Bulukumba Berhamburan Menduga Diguncang Gempa

Sabtu, 23 Maret 2024 - 12:40 WIB

Bulukumba, tvOnenews.com - Menduga terjadi gempa bumi, pasien dan keluarga panik, menyusul runtuhnya plafon rumah sakit di wilayah Bulukumba, Sulawesi Selatan. 

Pihak rumah sakit pun mengkonfirmasi bahwa langit-langit di rumah sakit runtuh menyusul adanya tangki air yang pecah, sehingga airnya pun meluber ke dalam bangunan. 

Para pasien berusaha menyelamatkan diri dari ruang perawatan anak di lantai 2 gedung C1 Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sultan Daeng Radja, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan. 

Runtuhnya atap plafon ruang perawatan anak ini terjadi sekitar pukul 03.00 dini hari saat pasien dan keluarga yang menunggu sedang tidur lelap. 

Perawat yang bertugas langsung mengevakuasi sejumlah pasien anak yang berada di dalam ruangan. 

Pihak rumah sakit pun langsung melakukan pemeriksaan guna mencari pemicu insiden plafon runtuh. 

Akibat insiden plafon runtuh ini, sebanyak 15 pasien yang didominasi anak-anak dipindahkan ke ruangan yang lebih aman. 

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun sejumlah pasien dan keluarga pasien mengalami trauma. (ayu) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:59
02:08
01:12
03:01
00:52
02:33
Viral