Waduh, Mobil Mantan Anggota DPR Wa Ode Dirusak Oleh Orang Tak Dikenal | tvOne

Rabu, 14 Oktober 2020 - 12:33 WIB

Cianjur,- Sejumlah orang tak dikenal merusak mobil mantan anggota DPR RI Wa Ode Nur Zainab, di wilayah Cianjur, Jawa Barat. Kaca mobil pun pecah di sejumlah bagian, bahkan salah satu pelaku terekam membawa senjata tajam.

Dalam rekaman kamera pemantau, nampak sekelompok orang tak dikenal merusak sebuah mobil yang terparkir di sebuah pusat perbelanjaan di jalan raya puncak Cipanas, Cianjur, Jawa Barat.

Nampak sekitar lebih dari sepuluh orang mendekati mobil berwarna putih kemudian melempar mobil tersebut dengan batu ke sejumlah bagian mobil. Terekam pula salah satu dari prang yang tak dikenal itu memegang senjata tajam.

Tak lama berselang, mobil putih yang diketahui milik mantan anggota DPR RI periode 2014-2019 Wa Ode Nur Zainab, kemudian pergi meninggalkan area parker tersebut.

Menurut pengakuan korban, beberapa saat sebelum mobilnya dirusak, sejumlah orang tersebut sempat memotret dan memvideokan bahkan mengikuti mobilnya. Wa ode pun tak menaruh rasa curiga sedikit pun. Hingga akhirnya saat mobil berhenti di salah satu tempat parker, orang tak dikenal langsung nerusak mobil miliknya.

“Kita turun dari puncak, setelah turun dari puncak, kita dibuntutin sampai ke ujung jalan yang ada restoran tempat makan. Disitu kami istirahat untuk sholat. Kami tidak menaruh curiga bahwa orang orang ini akan mengancam kami, karena kami tidak persoalan apapun dengan orang orang itu,” papar Wa Ode.

“Dia tidak hanya ingin merusak, tapi terlihat juga ingin menyakiti, atau mungkin ingin membunuh kami. Iya (membawa senjata tajam). Dia memukul dan terpental di tempat duduk saya, iya senjata tajam itu,” lanjut Wa Ode mengisahkan.

Saat ini, kasus perusakan mobil dan dugaan ancaman pembunuhan terhadap mantan anggota DPR RI periode 2014 - 2019 Wa Ode Nur Zaenab ditangani Satreskrim Polres Cianjur.

Sejumlah barang bukti seperti rekaman cctv dan keterangan saksi pun masih didalami pihak kepolisian guna penyelidikan lebih lanjut.

Kasatreskrim Polres Cianjur, AKP Anton, mengatakan, terkait perusakan mobil, pihaknya sudah memeriksa korban dan saksi-saksi. "Kami juga sudah melakukan olah TKP untuk mencari bukti yang menguatkan keterangan para saksi yang telah dimintai keterangan," kata Anton.

Diketahui Wa Ode nur Zainab merupakan mantan anggota DPR periode 2014 - 2019 dari partai Amanat Nasional. Pada periode 2014-2019, ia merupakan politisi PAN dari dapil Sulawesi Tenggara. (ito)

(Lihat Juga: kabinet Bangladesh setujui hukuman mati bagi pemerkosa)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
00:58
06:16
01:54
01:38
00:54
05:03
Viral