news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Orang Tua Wajib Waspada! Adiksi Gawai Pada Anak Meningkat di Masa Pandemi | tvOne

Rabu, 17 Maret 2021 - 14:33 WIB
Reporter:

Jakarta - Fenomena kecanduan gawai pada anak memang bukan hal yang baru lagi di Indonesia. Namun, dengan adanya pandemi COVID-19 ini, kecanduan gawai pada anak harus menjadi perhatian lebih karena anak-anak juga menggunakan gawai untuk pembelajaran secara daring.

Belasan anak di bawah umur menjalani perawatan di Rumah Sakit Jiwa Cisarua, Lembang, Kabupaten Bandung Barat. Anak-anak tersebut mengalami gangguan emosi dan stress karena menghabiskan banyak waktu dengan gawai.

Rumah Sakit Jiwa Cisarua, Lembang, Kabupaten Bandung Barat dalam dua bulan ini menerima belasan anak yang kecanduan gawai.

Rata-rata usia anak yang kecanduan gawai ini berkisar antara 11-15 tahun. Anak-anak yang telah kecanduan ini menghabiskan hampir semua waktunya bermain gawai dan game online sehingga kerap mengurung diri.

Anak-anak ini hampir tidak berinteraksi sosial baik dengan keluarganya di rumah maupun teman-teman sebayanya. Emosi anak-anak ini pun menjadi tidak stabil. 

Menurut Direktur Rumah Sakit Jiwa Jawa Barat, Elly Marliyani, anak-anak mengalami gangguan pada jiwa dan juga adiksi game.

“Anak-anak ini mengalami gangguan jiwa dan juga adiksi game, atau karena adiksi pada game menyebabkan gangguan jiwa,” tutur Elly.

Kondisi ini pun menjadi perhatian Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum. Wakil Gubernur Uu berharap orang tua aktif membatasi penggunaan gawai pada anak. 

“Sekarang tidak hanya anak remaja, namun anak usia balita pun sudah pintar menggunakan gawai, jika tidak dikasih, anak marah. Bahkan ada anak SMP yang menghabiskan Rp 2 juta hanya untuk membeli kuota,” ujar Uu.

Uu menambahkan, banyak orang tua yang mengabulkan permintaan si anak karena terpaksa.

Bukan berarti penggunaan teknologi ini ditolak secara keseluruhan. Penggunaan teknologi ini sangat penting, namun perlu diminimalisir dampak negatif dari teknologi itu sendiri.

Selain merawat anak-anak yang kecanduan gawai, dari data konsultasi kejiwaan online, ada 90 anak yang mengalami hal serupa selama pandemi COVID-19.

Karenanya peran orang tua penting dalam mengawasi penggunaan gawai pada anak. Disarankan penggunaan gawai pada anak tidak lebih dari 2 jam per hari. (awy)

 

Lihat juga: Perhatian Buat Orang Tua! Kecanduan Game Online Bocah di Subang Meregang Nyawa

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

05:10
08:13
08:52
02:17
01:33
03:09

Viral