Harga Cabai Melonjak, Pedagang Keluhkan Sepinya Pembeli

Selasa, 21 Desember 2021 - 15:29 WIB

Kolaka, Sulawesi Tenggara - Pedagang mengeluhkan mahalnya harga cabai yang menyebabkan dagangan mereka susah laku. Pedagang pun mengurangi pembelian pasokan cabai agar tidak terbuang karena busuk.

Harga cabai terutama cabai rawit merah terus melonjak jauh dari posisi stabil di pasar tradisional di Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara. Harga cabai rawit merah yang juga biasa disebut cabai kecil masih di posisi Rp90.000 per kilogramnya ini naik 200 persen dari harga sebelumnya.

Sementara itu, pedagang berharap agar pemerintah turun tangan menstabilkan harga mengingat kenaikan harga jelang Nataru terjadi tiap tahun dan selalu merugikan pembeli dan juga pedagang. (adh)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:08
04:20
01:05
02:15
02:47
04:17
Viral