Tanggapan Warga Terkait Ibu Kota Baru Indonesia: "Jakarta Sudah Sesak"

Rabu, 19 Januari 2022 - 17:44 WIB

Jakarta - Setelah Undang-Undang Ibukota Negara diketok Palu, proses pemindahan ibukota negara dari Jakarta ke Kalimantan Timur akan segera dimulai. Rencananya nusantara sebagai ibukota negara baru akan dimulai digunakan pada tahun 2024 mendatang.

Setelah undang-undang ibukota negara disahkan di DPR, proses pemindahan ibukota negara segera dimulai pemerintah akan memindahkan ibukota dari Jakarta ke Kalimantan Timur. 

Sesuai dengan amanat Undang-Undang IKN, pemindahan akan mulai berjalan pada tahun 2024. Nusantara akan menjadi nama ibukota negara baru. Nantinya wilayah ibukota negara baru akan dikelola pemerintah setingkat provinsi di daerah seluas lebih dari 256 ribu hektar.

Untuk mewujudkan ibukota Baru pemerintah akan segera membentuk Badan Otorita untuk mengkoordinir pembangunan ibukota. Selanjutnya badan Otorita yang bertanggung jawab kepada Presiden akan mengkoordinir pemindahan lembaga-lembaga negara ke Nusantara.

Pengamat Tata Kota Yayat Supriatna menilai, keberadaan badan Otorita ini sangat menentukan keberhasilan pemindahan ibu dan negara kedepan.

Pengamat ekonomi indef Rizal Taufiqurrahman menyoroti kebutuhan pembiayaan ibukota baru. Menurutnya, di masa pandemi ini, ekonomi sedang dalam masa recovery, dikhawatirkan akan membebani fiskal.

Meski belum dipastikan secara rinci, perhitungan awal memperkirakan dibutuhkan dana tidak kurang dari Rp 466 triliun untuk pembangunan ibukota baru.

Sementara itu, dipilihnya nama Nusantara menjadi nama ibukota negara baru langsung mendapat respon dari masyarakat.

“Saya setuju namanya Nusantara agar tidak ada kecemburuan dan Nusantara terasa lebih Indonesia. Selain itu, saya setuju kalau ibu kota pindah ke Kalimantan Timur karena sudah terlalu padat,” tutur warga Jakarta, Yogi.(awy)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:07
04:41
02:33
02:15
05:26
01:05
Viral