Kapolri & Menkes Tinjau Pelaksanaan Vaksin & Prosedur Karantina di Pos Perbatasan Indonesia-Malaysia

Rabu, 19 Januari 2022 - 21:57 WIB

Entikong, Kalimantan Barat - Kapolri Bersama Menteri Kesehatan meninjau pelaksanaan vaksin dan prosedur pelaksanaan karantina di pos perbatasan Indonesia-Malaysia di Entikong, Kalimantan Barat.

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menekankan penerapan proses dan karantina yang harus dilakukan sesuai dengan standar operasional prosedur yang telah ditentukan di pos lintas negara. 

Demi memastikan pintu wilayah Indonesia aman dari penyebaran Omicron, Menkes dan Kapolri melakukan pengecekan langsung pemeriksaan kesehatan para petugas dan warga yang melintas negara hingga proses selanjutnya menuju ke lokasi karantina.

Beberapa waktu lalu Kapolri meluncurkan aplikasi monitoring karantina Presisi bagi pelaku perjalanan keluar negeri. Penggunaan aplikasi monitoring karantina Presisi ini diperkuat di pintu masuk wilayah Indonesia termasuk bandara, pelabuhan, dan pos lintas batas negara. (afr)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:59
02:00
01:32
25:54
04:20
02:33
Viral