Pemerintah El Salvador Tangkap Ribuan Anggota Geng

Selasa, 29 Maret 2022 - 23:54 WIB

Izalco, El Salvador - Pemerintah El Salvador menangkap lebih dari 1.000 anggota geng dan mengkarantina penjara. Langkah tersebut dilakukan menyusul kekerasan anggota geng baru-baru ini.

Presiden El Salvador Nayib Bukele juga memerintahkan agar jatah makan para narapidana dikurangi menjadi dua kali sehari serta menyita matras yang digunakan oleh para tahanan.

Bukele juga membagikan sebuah video yang memperlihatkan para narapidana dipaksa jalan menunduk dengan tangan diborgol ke belakang. Ketua kelompok HAM setempat memperingatkan tindakan Bukele itu dapat memicu tindakan sewenang-wenang dan juga penyalahgunaan kekuasaan.

Sebelumnya Bukele mendeklarasikan keadaan darurat maksimum di semua penjara di El Salvador terkait 87 kasus pembunuhan sepanjang akhir pekan. Pemerintah El Salvador juga telah mengerahkan tentara dan polisi untuk melakukan penyergapan anggota geng di seluruh penjuru negara. (afr)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:26
01:56
09:42
15:09
07:45
14:04
Viral