Nyaris Satu Kompi Polisi Terseret Sambo, Polri Bersih-bersih?

Rabu, 14 September 2022 - 13:07 WIB

Jakarta - Sejumlah nama Perwira Polisi dari berbagai pangkat ikut terseret pusaran Sambo. Ada yang diberhentikan dengan tidak hormat, bahkan sejumlah nama lainnya juga ikut menjadi tersangka. Akankah Polri mampu membuktikan seluruh pihak yang terseret kasus Sambo disapu bersih, atau masih adakah yang tak terungkap?

Kasus pembunuhan Brigadir J semakin terang-benderang. Cerita yang selama ini tercecer mulai terajut menjadi satu kesimpulan. Sudah menjadi rahasia umum di internal institusi bahwa jenderal tak dapat tersentuh atau untouchable man.

Hal inilah yang membuat masyarakat menduga-duga ada sesuatu yang ditutupi hingga penanganan kasus pembunuhan Brigadir J menjadi sulit terungkap.

Menurut Pakar Psikologi Forensik Reza Indragiri, salah satu hal yang paling dibanggakan oleh personel polisi adalah adanya jiwa korsa.

“Jiwa korsa adalah perasaan senasib sepenanggungan bahwa kita punya seragam yang sama, kita berbahasa dengan langgam yang sama, tapi juga diakses negatifnya yaitu jiwa korsa menyimpang yang kemudian manifestasinya adalah istilahnya ‘code of silence. Ada juga mengisahkan sebagai ‘blue curtain code’ apapun istilahnya intinya menunjukkan pada kode senyap. Jiwa korsa menyimpang yang diperlihatkan lewat kecenderungan untuk menutup-nutupi kesalahan, aib, pelanggaran yang dilakukan oleh teman sejawat,” tutur Reza.

Dari awal lasus ini terendus ke publik, memang sudah penuh dengan drama. Dari sisi perubahan pernyataan para tersangka hingga munculnya spekulasi spekulasi liar di ranah publik.

Entah dikondisikan di internal untuk menutupi kebenaran yang sesungguhnya, ataukah hanya efek kekecewaan publik atas penanganan kasus pembunuhan Brigadir Yosua.

Akankah Polri membuktikan seluruh pihak yang terseret dalam kasus Sambo disapu bersih, atau justru institusi ini masih terbelenggu sejumlah oknum yang tidak mau kejahatannya terungkap?(awy)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:33
02:15
05:26
01:05
02:10
02:17
Viral