Longsor Akibat Gempa Putuskan Akses Jalur Puncak Cianjur

Selasa, 22 November 2022 - 08:56 WIB

Cugenang, Cianjur - Gempa magnitudo 5,6 mengguncang Cianjur, Jawa Barat pada Senin (21/11/2022) pukul 13.21 Waktu Indonesia Barat (WIB). Pusat gempa berada di 10 Kilometer barat daya Kabupaten Cianjur, Jawa Barat dengan kedalaman 10 kilometer. 

Bencana gempa bumi di Cianjur, Jawa Barat ini berdampak pada akses jalan nasional perbatasan Puncak, Cianjur - Bogor yang lumpuh karena tertutup oleh tanah longsor. Bencana longsor tersebut terjadi tepatnya di wilayah Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur.     

Dari pantauan langsung di lokasi bencana, tim tvOne menyampaikan kondisi pasca gempa terjadi. Terlihat proses evakuasi masih terus dilakukan oleh pihak TNI, Polri, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan juga para relawan.


Proses evakuasi korban bencana longsor di Cugenang, Cianjur /Tim tvOnenews-Muhammad Bagas. 

Kurang lebih sebanyak 8 unit alat berat disediakan untuk mengevakuasi para korban, kendaraan dan pepohonan yang menutupi seluruh badan jalan di lokasi tersebut.  

Saat ini juga, para petugas kepolisian, TNI dan para relawan bersama-sama untuk membersihkan area-area yang akan dilalui oleh kendaraan, Namun, hingga saat ini, jalur Puncak Cianjur-Bogor masih belum bisa dilalui oleh kendaraan. 

Berhubungan dengan jalur penghubung wilayah Cianjur Kota dan Bandung hingga kini masih ditutup, para warga akhirnya diimbau untuk mengambil jalan alternatif atau jalan-jalan tikus. 

Sementara itu pada malam kemarin, beberapa korban dan sejumlah kendaraan yang tertimbun oleh longsor telah ditemukan. Proses evakuasi masih belum diketahui kapan tepatnya akan selesai lantaran kondisi bencana yang bisa terbilang cukup parah. (ayu)   

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
09:22
02:07
02:34
04:41
02:33
02:15
Viral