Merasa Sudah Bagus Ibadahnya Tapi Kok Masuk Golongan Orang yang Merugi?

Rabu, 1 November 2023 - 13:00 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Kenapa ada orang yang merugi padahal seseorang tersebut merupakan orang yang rajin beribadah?

KH Jujun Junaedi mengatakan bahwa kita dianjurkan untuk berbaik sangka pada Allah. Kita tidak boleh ibadah rajin dan menjadi merasa ahli surga.

“Ada cerita dua orang Bani Israil diriwayatkan dalam hadist Abu Daud yang satu ahli ibadah yang satu diam, tukang diam dan yang tukang ibadah itu suka menghardik saudaranya itu ‘Heh kamu ibadah. Berhentilah berbuat tidak baik’,diam aja. Setiap kali ketemu begitu ‘Berhentilah’ diam aja, yang ketiga ‘Berhentilah’. Kata yang suka diam itu ‘biarkan aku bersama dengan Tuhanku, engkau tidak usah mengawasiku’. Ternyata di di akhir cerita orang yang merasa ahli ibadah itu malah yang ke neraka. Orang yang diam dianggap diam justru diam ke surga. Ternyata dia mungkin tidak pernah laporan ‘lapor kak mau salat, lapor kak saya mau tahajud’ kan. Tidak usah laporan,” tutur KH Jujun.

KH Jujun pun mengatakan hanya kalbu kita yang akan menyelamatkan kita. Berharap baik itu pada Allah dan hanya niat di hati yang akan menyelamatkan kita dari siksa api neraka.

“Jangan merasa aman ketika merasa aman maka akan jadi orang yang merasa diri paling baik. Gantungkan husnuzan pada Allah harus, tidak boleh suuzon pada Allah,” ucapnya. (awy)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:23
01:35
01:45
01:54
01:47
15:24
Viral