Menparekraf Sandiaga Uno saat menghadiri kuliah umum di Unissula Semarang, Kamis (16/3/2023)..
Sumber :
  • Tim tvOne - Didiet Cordiaz

Sandiaga Minta Sektor Kesehatan Ditingkatkan Agar WNA Bisa Berobat Sembari Berlibur di Indonesia

Kamis, 16 Maret 2023 - 20:15 WIB

Semarang, tvOnenews.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno menghadiri kuliah umum di Universitas Islam Sultan Agung (Unissula) Kota Semarang, Kamis (16/3/2023).

Dalam kesempatan itu, Sandiaga Uno mengingatkan kepada para mahasiswa betapa pentingnya untuk meningkatkan pelayanan kesehatan. Menurutnya, Unissula merupakan Universitas yang mempunyai kapasitas kemitraan di berbagai bidang.

Pada bidang kesehatan di Fakultas Kedokteran pun juga bisa dikolaborasikan dengan wisata agar menarik para warga negara asing untuk berobat sekaligus berlibur. Hal ini pun harus diwujudkan untuk kemajuan ekonomi di Indonesia. Oleh karena itu, dirinya meminta sektor kesehatan bisa ditingkatkan agar warga negara asing bisa sembari berlibur ke Indonesia.

“Kami melihat ada 163 triliun yang dibelanjakan oleh 600 ribu sampai 2 juta warga negara Indonesia mendapatkan perawatan di luar negeri. Oleh karena itu ini bisa diharapkan untuk dibangun ekosistemnya di masing-masing kota,” ujarnya kepada awak media usai kegiatan.

Menurutnya, Kota Semarang juga memiliki kawasan ekonomi khusus yang berpotensi. Apalagi, Ibu Kota Jawa Tengah ini juga dekat dengan destinasi wisata.

“Jadi kami melihat muka peluang usaha yang besar. Total 4,4 juta lapangan kerja di 2024 bisa kita cetak dengan kolaborasi antara Unissula dan pemerintah dan juga pemangku kepentingan lainnya,” paparnya.

“Kita lihat potensi sangat besar dan terus tumbuh. Hampir semua pesawat menuju kota-kota untuk memberikan medis di Asia Tenggara meningkat secara tajam oleh karena itu kita harus membangun kemampuan kita untuk memberikan layanan kesehatan,” lanjutnya.

Selain untuk menarik warga negara asing, peningkatan pelayanan medis juga bisa dimanfaatkan oleh warga lokal. Sehingga masyarakat tidak perlu lagi berobat ke luar negeri.

“Peluangnya ada disini sehingga dengan peningkatan jumlah kelas menengah, kita masyarakat kita yang ingin mendapatkan layanan kesehatan tidak perlu ke luar negeri cukup bisa di Indonesia,” imbuhnya.

Lebih lanjut, pihaknya sudah yakin akan menjalin kerja sama dengan Unissula terkait pelayanan kesehatan untuk pembangunan sumber daya manusia (SDM). Sebab, sebagai ekonomi keempat terbesar di dunia, di tahun 2045 Indonesia harus membangun SDM yang berkualitas.  

“Tadi kaget sekali pak rektor menyampaikan bahwa sudah sangat maju ada beberapa keunggulan di tingkat Asean dan dunia mengalahkan amerika dan china jadi saya ingin memantapkan kerja sama dengan Unissula khususnya untuk pengembangan SDM. Kita sudah harus membangun SDM yang mumpuni dan Unissula akan menjadi lokomotif dalam menciptakan generasi aktif ekonomi kreatif,” imbuhnya.(Dcz/Buz)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:10
05:46
01:09
15:57
07:09
02:26
Viral