Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka (kanan) memberikan keterangan kepada wartawan tentang pergelaran "Persembahan dari Solo" di Solo, Jawa Tengah, Senin (4/9/2023)..
Sumber :
  • ANTARA

Gibran Rakabuming Raka Undang Artis K-Pop Konser di Solo 17 September 2023

Selasa, 5 September 2023 - 10:31 WIB

Solo, tvonenews.com - Gibran Rakabuming Raka mengundang artis K-Pop untuk konser di Solo pada pergelaran "Persembahan dari Solo" pada 17 September mendatang. Artis K-pop yang diundang yakni grup Xodiac.

Gibran mengatakan, selain artis K-pop, akan ada penampilan Anggun C Sasmi, Fabio Asher, dan EkosDance Company, serta fashion show batik.

Menurut dia, alasan diundang artis KPop karena Pemkot Surakarta ingin mengevaluasi diri dan belajar dari Pemerintah Korea Selatan.
 
"Solo tidak punya sumber daya alam, ke depan yang kami dorong anak-anak agar makin kreatif, jadi dari sisi SDM-nya. Seperti K-pop ini, bagaimana pemerintah Korsel menyiapkan FnB, entertainment (hiburan). Yang dulu nggak punya apa-apa sekarang (publik, red.) tertuju ke Korea," kata Gibran, dikutip Selasa (5/9/2023).

Ia berharap, acara tersebut dapat semakin memperkenalkan Solo sebagai kota budaya yang bisa beradaptasi dan berpadu dengan budaya modern.

Gibran mengatakan acara itu merupakan kolaborasi dengan Pura Mangkunegaran dan Shopee Indonesia, ditujukan untuk menampilkan kreativitas pelaku industri seni dalam menyajikan seni budaya tradisional yang dipadukan dengan budaya pop.
 
"Seperti diketahui, dua tahun terakhir event (agenda) di Solo tidak pernah putus, pembangunan tidak pernah putus. Dari 17 prioritas pembangunan di Solo semuanya menonjolkan industri kreatif," katanya.
 
Ketua Panitia Pelaksana "Persembahan dari Solo" Ade Mulya mengatakan akan ada 200 tamu undangan pada ajang tersebut.

Ia mengatakan para tamu undangan yang hadir di antaranya pemerhati industri kreatif, budayawan, dan 100 orang disayembarakan oleh Gibran, yang merupakan masyarakat Solo.
 
"Acara ini dibuat se-intimate (intim) mungkin," katanya.
 
Dipilihnya Xodiac sebagai pengisi acara karena kelompok musik KPop tersebut terkesan dengan Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka. Oleh karena itu, mereka tertarik untuk manggung di Solo.
 
"Nanti ada sekitar dua atau tiga lagu (dibawakan Xodiac, red.)," katanya. (ant/ito)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:06
01:46
08:21
03:43
06:21
13:18
Viral