Suasana vaksinasi Covid-19 di Kota Salatiga, Jawa Tengah..
Sumber :
  • Tim tvOne - Aditya Bayi

Cegah Lonjakan Kasus Covid-19 saat Ramadhan dan Lebaran, Binda Jateng Gencarkan Vaksinasi

Senin, 28 Maret 2022 - 00:09 WIB

Salatiga, Jawa Tengah - Guna mengantisipasi penyebaran Covid-19 saat Ramadhan dan Lebaran, Badan Intelijen Negara (BIN) Daerah Jateng kembali menggelar vaksinasi untuk warga pada Minggu (27/3/2022).

Sasaran vaksinasi Covid-19 yang dilakukan secara Door To Dood (DTD) ini adalah semua lapisan masyarakat, mulai dari usia 6 tahun hingga manula. 

“Kali ini, Binda Jateng menggelar vaksinasi Door To Door (DTD) untuk masyarakat umum dan anak usia 6-11 tahun di tujuh kota dan kabupaten untuk mempercepat vaksinasi jelang Ramadhan," ujar Kepala Badan Intelejen Negara Daerah (Kabinda) Jawa Tengah, Brigjen TNI Sondi Siswanto dalam keterangan tertulisnya.

Upaya yang dilakukan Binda Jateng ini bertujuan mencegah sekaligus mengurangi efek buruk dari Covid-19. Selain itu, kegiatan vaksinasi ini juga memberikan kesempatan bagi masyarakat yang akan mudik dengan syarat vaksinasi dosis ketiga atau booster. 

“Hal ini, seiring vaksinasi dosis ketiga atau booster menjadi salah satu syarat untuk melakukan perjalanan mudik guna menghindari lonjakan kasus setelah Pebaran," terangnya. 

Dengan target 5.000 dosis vaksin, kegiatan ini digelar di dua kota dan lima kabupaten di Provinsi Jateng, yakni Kota Semarang, Kota Salatiga, Kabupaten Banyumas, Purbalingga, Rembang, Banjarnegara,dan Magelang. (Aditya Bayu/Ard)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
11:04
06:22
01:41
28:24
01:29
03:20
Viral