Sapi, Salah Satu Hewan Kurban..
Sumber :
  • Tim tvOne - Didiet Cordiaz

Disnakeswan Jateng Pastikan Stok Hewan untuk Kurban Aman

Rabu, 8 Juni 2022 - 15:48 WIB

Semarang, Jawa Tengah - Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnakeswan) Provinsi Jawa Tengah (Jateng) memastikan stok daging sapi untuk kurban atau perayaan Idul Adha di wilayah Jawa Tengah aman. 

Kepala Disnakeswan Jateng, Agus Wariyanto mengatakan daging sapi untuk kurban dirasa aman karena daerah Jateng termasuk daerah surplus ternak. Meskipun masih ditemukan banyak sapi yang terjangkit Penyakit Mulut dan Kuku (PMK), tidak berpengaruh dengan stok daging yang dimiliki. 

"Kalau kita (Jateng) daerahnya, daerah surplus ternak. Kaitan dengan Idul Adha, kita itu daerah surplus ternak, surplusnya itu kan kita mempunyai ternak lokal yang walaupun ada PMK, kita aman," ujarnya kepada wartawan Rabu (8/6/2022). 

Agus menjelaskan, untuk daging hewan kurban sendiri, di Jawa Tengah terdapat sekitar ribuan ekor sapi dan kambing yang dipastikan aman untuk disembelih. 

"Jadi mengenai ketersediaannya, kemudian kebutuhan untuk korban kemudian kita masih surplus sekitar 26 ribu ekor. Jadi, dari kita kebutuhannya masih surplus," jelasnya. 

Ia menjelaskan, Jateng juga memberikan daging atau pengiriman hewan ternak kepada beberapa daerah lain. Akan tetapi sebelum melakukan pengiriman terlebih dahulu dipastikan kesehatan hewan dari penyakit khususnya PMK. 

"Meskipun Idul Adha, daging kurban kita itu juga harus mengirim ke daerah yang minus. Makanya kebijakan dari kita yang dikirim itu adalah ternak yang memang sehat," paparnya. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:21
05:05
03:27
01:36
06:06
01:05
Viral