Ricuh, PKL dan Parkir Liar Ditertibkan.
Sumber :
  • tim tvone - syahwan

Ricuh, PKL dan Parkir Liar Ditertibkan, Pemuda Pancasila dengan Satpol PP Terlibat Cekcok di Kota Probolinggo

Selasa, 2 Mei 2023 - 22:37 WIB

Sementara itu, Pujo Agung Wibowo Kasat Satpol PP Kota Probolinggo menyampaikan, bahwa sudah jelas di dalam perda, untuk parkir di wilayah kota ini harus dibawah naungan Dinas Perhubungan, jika ada oknum selain yang berseragam parkir resmi dari pemerintah, itu dianggap pungli.

"Menurut pemerintah, parkir di seluruh wilayah Kota Probolinggo ini harusnya dikelola sepenuhnya oleh Dishub," jelasnya.

Beruntung aksi adu mulut petugas Satpol PP dengan PKL berhasil direda, para PKL liar dan parkir liar yang ada, agar segera berkemas membawa barang – barangnya pergi, apabila tidak mau dagangannya akan disita oleh petugas.

“Kita datang kemari ini kan ya secara humanis, tidak seenaknya menggusur menyita, tidak, kita disini juga memperingatkan, jika tidak mau dagangannya disita ya silahkan kemasi sendiri dan segera pergi dari area ini,” imbuhnya.

Di sisi lain, sebelumnya Walikota Probolinggo, Habib Hadi Zaenal Abidin telah merevitalisasi RTH tersebut. Bahkan sudah dibangun juga pujasera di area setempat. Namun dari adanya pujasera yang berdiri dua lantai itu hingga kini tidak dimanfaatkan secara maksimal.

Bahkan semenjak diresmikannya pada 8 April 2023 lalu, terpantau tempat lantai dua pujasera masih kosong atau sepi pedagang. Padahal keberadaan pujasera itu khusus untuk PKL yang berjualan saat ini.

Selanjutnya, petugas gabungan Satpol PP, TNI dan Polri akan terus melakukan penertiban secara tegas, atas keberadaan PKL dan parkir liar di sekitar alun-alun setempat. Hal itu dilakukan semata-mata untuk menciptakan Kota Probolinggo supaya bersih, indah dan tertib serta aman. (msn/hen)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:06
01:46
08:21
03:43
06:21
13:18
Viral