Wisata Kebun Teh Jamus Kembali Normal.
Sumber :
  • Tim tvone - miftakhul erfan

Sempat Terdampak Asap Kebakaran Hutan Gunung Lawu, Wisata Kebun Teh Jamus kembali Normal

Minggu, 8 Oktober 2023 - 16:48 WIB

Ngawi, tvOnenews.com - Setelah sempat terdampak asap tebal dari kebakaran hutan lindung dan hutan produksi di Gunung Lawu, Agro Wisata Kebun Teh Jamus yang berada di Desa Girikerto Kecamatan Sine, Kabupaten Ngawi, Minggu (8/10) kini kembali normal.

Sebelumnya banyak pengunjung di wisata ini yang membatalkan niatnya berwisata dan menggelar kegiatan out bond di lokasi kebun teh karena kebakaran sempat mendekati area perkebunan.

Arya Ahmad Toha (27) Pengelola Agro Wisata Kebun Teh Jamus membenarkan kebakaran hutan di Gunung Lawu, Sabtu (7/10) kemarin memang berdampak ke perkebunan teh dan pengunjung wisata. 

“Alhamdulilah hari ini di kebun teh sudah tidak ada lagi asap seperti yang kemarin. Memang kemarin asap tebal dari kebakaran di dekat perkebunan sampai di area wisata,” ujar Arya. 

Imbuhnya, dampak dari asap kebakaran hutan Sabtu kemarin berdampak pada jumlah pengunjung. Selain banyak yang mengurungkan niatnya berwisata ke Jamus juga banyak wisatawan yang sebelumnya telah reservasi akhirnya menunda kegiatannya.

“Kemarin itu banyak pengunjung yang pulang lebih awal mas, selain itu setelah tahu kebakaran mendekati kebun teh, akhirnya banyak juga yang sebelumnya telah reservasi untuk out Bond akhirnya ditunda,” terang Arya.

Sebelumnya pada Jumat (6/10) malam kebakaran hutan lindung meluas hingga masuk ke area hutan produksi. Api skala besar juga terlihat hingga perkampungan warga.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:47
04:17
04:14
09:13
01:18
02:27
Viral