- tvOne - sandi irwanto
Dua Hari Jelang Lebaran, Gelombang Toron ke Madura Masih Ramai Lancar
“Kalau lebaran ini memang saya dan keluar mesti puulang kampong ke Madura. Di kampung halaman ini kami bertemu orang tua dan keluarga lainnya yang juga pulang kampung. Jadi kami bersilaturahmi saat lebaran sambil makan-makan, biasaunya gitu,” paparnya.
Tarmuji pun melanjutkan perjalanannya bersama sang istri ke Madura dengan memacu motornya ke arah jembatan Suramadu. Tak hanya dirinya, para pemudik lainnya juga ingin segera sampai ke kampung halamannya untuk segera bertemu dengan orang tua dan keluarganya, yang selama ini merantau keluar Madura untuk bekerja.
Di hari raya Idul Fitri ini dijadikan momen untuk bersilaturahmi dan bercengkerang bersama keluarga lainnya, sambil menikmati makanan khas Madura, seperti kuah ayam adun, sate ayam, daging sapi atau soto khas Madura. (msi/gol)