Tingginya Harga Cabai Disambut Gembira Petani Lumajang.
Sumber :
  • Wawan Sugiarto

Tingginya Harga Cabai Disambut Gembira Petani Lumajang

Rabu, 22 Juni 2022 - 16:50 WIB

Rasa gembira yang dirasakan oleh Yanto dan petani lainnya tidak berlebihan. Sebab, selama ini mereka jarang sekali meraup untung tinggi disaat harga cabai melonjak. 

"Kalau saja tanamannya bagus, kita bisa panen dua kali lipatnya," jelasnya. 

Sementara itu, dengan tingginya harga cabai saat ini justru menambah pekerjaan baru bagi Yanto. Pasalnya setiap malam dia harus menjaga lahan cabainya agar tidak dicuri orang. Hal ini dilakukannya, untuk mengingat masa tanamam cabai ini bisa berlangsung lama.

"Kalau panennya sih, masih 17 kali lagi. Kan setiap bulan panen tiga kali, perkiraan akhir tahun ini sudah habis. Makanya setiap malam dijaga biar tidak dicuri," ungkapnya.

Dengan keuntungan yang melimpah saat ini, tidak membuat Yanto berhenti sampai disitu saja. Sebab, saat ini dia sedang melakukan pembibitan cabai yang akan ditanam di lahan lainya yang seluas 4 Ha.

"Sekarang masih tahap pembibitan, rencananya 20 hari lagi masuk masa tanam, semoga saja hasilnya bagus termasuk harganya," pungkasnya.

Perlu diketahui, harga cabai rawit merah di pasaran Lumajang saat ini sudah tembus Rp100 ribu/kilogram. Sedangkan cabai rawit hijau Rp65 ribu/kilogram. Dan harga cabai keriting merah Rp75 ribu/kilogram, sementara cabai keriting hijau Rp60 ribu/kilogram. (wso/mg4/ree)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:06
01:46
08:21
03:43
06:21
13:18
Viral