Hari Ke 5 Pencarian Pendaki Hilang di Puncak Gunung Lawu Belum Ketemu. Tim Sar Pantau Jalur Tikus.
Sumber :
  • Tim Tvonenews/Miftakhul Erfan

Hari Ke 5 Pencarian Pendaki Hilang di Puncak Gunung Lawu Belum Ketemu, Tim Sar Pantau Jalur Tikus

Sabtu, 29 Oktober 2022 - 13:26 WIB

Magetan, Jawa Timur - Memasuki hari ke 5 proses pencarian Ali Rahmatullah (48) seorang pendaki ritual asal Dusun Rejowinangun, Desa Minggiran, Kecamatan Papar, Kabupaten Kediri yang diduga hilang di puncak Gunung Lawu masih juga belum ditemukan oleh tim SAR gabungan. 

Bahkan, Jumat (28/10) petang kemarin puluhan tim SAR gabungan baik dari Tni-Polri, Perhutani dan juga BPBD telah turun dan menghentikan proses pencarian di puncak Gunung Lawu. 

Koordinator Tim SAR gabungan dari Basarnas Pos SAR Trenggalek, Eko Aprianto membenarkan bahwasanya hingga hari ke 5 pencarian pendaki yang diduga hilang di puncak Lawu masih belum ketemu, sehingga semua relawan di puncak telah diturunkan. 

Menurutnya, langkah ini dilakukan selain untuk pergantian tim relawan karena fisiknya sudah mulai terkuras, juga karena sudah memasuki hari ke 5 proses pencarian ali rahmatullah juga belum ketemu.

“Hari ini masuk heri ke 5 pencarian baik dari pos Cemoro Sewu, Cemoro Kandang dan juga Ceto, namun pendaki juga belum ditemukan. Namun demikian Ops SAR masih terus dilakukan,” ujar Eko saat ditemui di posko SAR Cemoro Sewu Magetan, Sabtu (29/10/2022).

Meski puluhan tim SAR gabungan di puncak Gunung Lawu telah diturunkan, namun pencarian masih dilakukan dengan merubah metode pencarian. Pencarian dilakukan dengan tidak lagi fokus di puncak melainkan fokus menyisir jalur tikus. 

“Metode pencarian kini kita rubah, yaitu kita kerahkan relawan lokal dengan menyisir jalur tikus di luar 4 jalur resmi, karena mereka yang lebih menguasai medan dan tahu jalur nya,” imbuh Eko. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
07:20
11:14
04:24
04:36
09:59
01:57
Viral