Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) RI menggelar rapat koordinasi dalam rangka pengawasan tahapan Pemilu 2024 bertajuk "Peran dan Fungsi Strategis Media Pers dalam Mengawal Pemilu 2024" di Batu, Jawa Timur, Sabtu (26/11/2022)..
Sumber :
  • Bawaslu RI

Bersama 35 Jurnalis, Bawaslu RI Gelar Rapat Koordinasi Pengawasan Tahapan Pemilu 2024

Sabtu, 26 November 2022 - 18:11 WIB

Batu, Jawa Timur - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) RI menggelar rapat koordinasi dalam rangka pengawasan tahapan Pemilu 2024 bertajuk "Peran dan Fungsi Strategis Media Pers dalam Mengawal Pemilu 2024".

Rapat koordinasi tersebut digelar bersama 35 jurnalis media massa nasional di Kota Batu, Jawa Timur, Sabtu (24/11/2022). Adapun rapat ini dibuka oleh Koordinator Divisi Hukum dan Penyelesaian Sengketa Bawaslu, Totok Hariyono.

Kepala Biro Hukum dan Hubungan Masyarakat Bawaslu Agung Bagus Gede Bhayu Indra Atmaja mengatakan, agenda tersebut bertujuan untuk meningkatkan pelayanan publik melalui media massa.

Menurut dia, media berperan penting dalam menguatkan peran Bawaslu untuk mengawasi kontestasi pemilu.

"Ada kerja sama yang baik antara insan pers dengan Bawaslu untuk membantu tugas dalam pencegahan dan pengawasan pemilu," ujar Agung dalam sambutannya di The Singhasari Hotel.

Lebih lanjut, Totok berharap kegiatan ini bisa menciptakan hubungan yang strategis antara Bawaslu dengan awak media.

"Jurnalis dan Bawaslu melakukan langkah emosional untuk melangkah secara strategis untuk membuat pemilu lebih aman dan nyaman," kata dia dalam sambutannya.

Menurut dia, kedua pihak tersebut sama-sama memiliki peran dalam menjaga demokrasi.

"Tanpa jurnalis, kejanggalan hingga kekurangan pemilu tidak terevaluasi," imbuhnya.

Totok pun menyinggung pengalaman buruk yang terjadi di Pemilu 1955 dan Pemilu 1999. Menurut dia, berkat kerja-kerja jurnalis, masalah yang terjadi di Pemilu tersebut menjadi bisa diketahui publik.

"Bagaimana kisah Pemilu 1955 dan Pemilu 1999, itu semua informasi pemberitaan dari jurnalis," tandas dia. (saa/muu) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:59
03:12
02:25
01:23
01:21
01:19
Viral