Tim Tvone sambangi kantor Kominfo Provinsi Sulawesi Tenggara, Rabu (7/6/2023).
Sumber :
  • erdika mukdir

Promosikan Potensi Daerah, Tim Tvone Roadshow ke Sulawesi Tenggara

Rabu, 7 Juni 2023 - 20:11 WIB

Kendari, tvOnenews.com - Tim tvOne Jakarta melakukan kunjungan dan berkeliling atau roadshow ke Sulawesi Tenggara, Kegiatan ini dilakukan untuk membangun sinergitas dalam rangka mempromosikan potensi daerah yang ada di Bumi Anoa, Rabu (7/6/2023).

Chief of Business & Relation Government Tvone, Harya Mitra Hidayat mengatakan, sejumlah daerah di Indonesia pernah dilanda wabah pandemi Covid-19 selama 2 tahun lamanya. Namun, di tengah-tengah krisis tersebut, Provinsi Sultra yang memiliki banyak potensi alam menjadi salah satu daerah yang mampu menjadi penopang ekonomi Indonesia.

"Salah satu penopang ekonomi di Indonesia saat itu hingga saat ini adalah Sulawesi Tenggara," katanya.

Atas keberhasilan itu, Tim Tvone mengaku tertarik untuk menggali informasi lebih dalam terkait strategi apa saja yang dilakukan oleh Pemprov Sultra dan elemen masyarakat lainnya sehingga cepat pulih menekan laju inflasi yang terjadi bersamaan dengan sejumlah daerah lainnya.

"Kita sudah bersilaturahmi dengan jajaran Pemprov Sultra dan mendapat respon positif. Ke depan kita dari Tvone akan segera merealikasikan dan melaksanakan tugas-tugas peliputan yang menunjang perekonimian dari potensi daerah Sultra," tambahnya.

Sementara itu, Koordinator Liputan Diskominfo Sultra, Sultan mengaku, pihaknya sangat menyambut baik kehadiran dan ide yang ditawarkan oleh Tim Tvone yang telah datang di Sultra.

"Tentunya kita inginkan kerja sama ini berjalan lancar dan informasi-informasi yang disajikan oleh Tvone ke depan, bisa menjadi salah satu cara publikasi keunggulan daerah," ujarnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
09:22
02:07
02:34
04:41
02:33
02:15
Viral