Anak-anak di Bau-Bau, Sulawesi Tenggara saat berburu sedekah lebaran, Selasa (9/4)..
Sumber :
  • tvOnenews.com/Jamil Azali

Seru! Puluhan Anak-Anak di Baubau Sulawesi Berburu Sedekah Lebaran Pakai Perahu, Lihat Deh

Selasa, 9 April 2024 - 22:12 WIB

Baubau, tvOnenews.com - Puluhan anak-anak di Kota Baubau, Sulawesi Tenggara, memiliki cara yang tergolong unik sekaligus seru dalam berburu sedekah lebaran.

Mereka menggunakan perahu mengitari dermaga pelabuhan Murhum Baubau dengan melakukan atraksi akrobatik untuk menarik perhatian para penumpang mudik agar diberi sedekah.

Para bocah pemburu sedekah lebaran mulai mendayung perahunya begitu terdengar bunyi stom KM Lambelu pertanda akan segera bersandar di dermaga pelabuhan.

Mereka terlihat begitu lihai dan terampil menggunakan perahu untuk berebut lembaran uang sedekah yang dilemparkan para penumpang mudik di pelabuhan Murhum Baubau.

Setiap perahu berisikan satu hingga dua orang anak yang usianya mulai dari 6 tahun hingga belasan tahun. Karena sudah terbiasa, tak ada rasa takut sedikitpun, mereka nekat mengarungi lautan untuk berburu sedekah lebaran.

Aktivitas ini dilakukan sejak awal Ramadhan yang hasilnya akan digunakan untuk keperluan lebaran.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:30
00:44
18:55
01:47
02:00
00:49
Viral